Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
HAMPIR semua pemilih partai menolak penundaan pemilu. Hal ini dikemukakan oleh Pendiri Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Prof. Saiful Mujani dalam program Bedah Politik bersama Saiful Mujani yang bertajuk Siapa Dukung Penundaan Pemilu? yang disiarkan melalui kanal Youtube SMRC TV pada Kamis (24/3).
Saiful menyatakan bahwa secara umum masyarakat Indonesia menolak penundaan pemilu dan gagasan tiga periode untuk Presiden Jokowi. Namun politisi atau tokoh masyarakat sering membuat klaim bahwa masyarakat atau konstituen mereka menginginkan demikian. Apakah fakta yang terjadi di masyarakat mendukung klaim itu?
Saiful menjelaskan bahwa logis dan masuk akal orang berasumsi para pemilih Jokowi akan menginginkan dia terus menjadi presiden. Demikian pula dengan yang menyatakan Presiden Jokowi berkinerja baik.
Namun terkait dengan masalah ini, kata Saiful, apakah para pemilih Jokowi itu menginginkan Jokowi kembali atau menginginkan Pemilu itu ditunda atau tidak? Survei Indikator Politik Indonesia pada Desember 2021 menunjukkan 53% pemilih Jokowi dan Makruf Amin tidak menginginkan pemilu ditunda ke 2027. Hanya ada 33,2% pemilih Jokowi yang setuju. Yang memilih Prabowo, 85% tidak menginginkan pemilu ditunda.
Guru Besar Ilmu Politik UIN Jakarta itu juga membantah klaim seperti yang dikemukakan oleh Luhut Binsar Panjaitan bahwa pemilih sejumlah partai, seperti Demokrat dan Gerindra, menginginkan pemilu ditunda atau presiden tiga periode. "Saya tidak tahu Pak Luhut dapat informasi dari mana. Data dari survei nasional tidak demikian," kata Saiful.
Baca juga: SMRC: Rakyat Lapisan Bawah Tolak Pemilu Ditunda
Pemilih PDIP yang menginginkan tetap dua periode untuk jabatan presiden sebanyak 82%, pemilih Golkar 89%, Gerindra 79%, Nasdem 95%, PKB 92%, Demokrat 83%, PKS 82%, PAN 92%, dan PPP 92%. (RO/OL-14)
BAKAL calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diramal menghadapi lawan tangguh di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta.
LEMBAGA Survei Indonesia (LSI) mencatat mayoritas warga tak ingin Edy Rahmayadi kembali maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatra Utara (Sumut) 2024.
KEKERASAN digital pada anak di Indonesia kian memprihatinkan. Bullying dan judi online Jadi kekerasan digital pada anak yang paling sering muncul di medsos.
Dalam hasil survei ini, Hadiyanto Rasyid yang merupakan wali kota Palu saat ini menunjukkan keunggulan yang signifikan.
Survei Indikator Politik Indonesia mencatat bahwa Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman belum mampu mendongkrak elektabilitas Anies Baswedan.
Survei dari Indikator Politik Indonesia menunjukkan hasil respon publik terhadap simulasi tiga kandidat dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.
KETUA Umum Partai NasDem Surya Paloh menilai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memiliki banyak kesamaan. Salah satunya dalam perolehan kursi DPR RI yang sama pada Pemilu 2024.
Anggota DPD RI dukung kembali Mantan Ketua DPD Irman Gusman
KPU menyampaikan Sirekap yang akan digunakan di Pilkada nanti telah melewati berbagai perbaikan sistem.
KPU kini fokus laksanakan Pemungutan Suara Ulang tindak lanjut amar putusan MK atas PHPU (perselisihan hasil pemilu) Legislatif 2024.
Plt KPU RI Mochammad Afifuddin menjawab cicitan calon wakil presiden pada Pilpres 2024, Mahfud MD terkait mobil dinas, pesawat jet, dan fasilitas asusila KPU
Sirekap tetap diperlukan pada Pilkada 2024 supaya masyarakat dapat memperoleh hasil pemilihan secara cepat. Kendati demikian, sengkarut persoalan yang meliputi penggunaan Sirekap
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved