Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
KOMISARIS Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjadi perhatian publik terkait pernyataannya dalam sebuah potongan video lama yang sesumbar akan “berhenti” bahkan “membubarkan” Pertamina kalau perusahaan itu merugi.
Pernyataan tersebut dihubung-hubungkan dengan Pertamina yang kini merugi Rp11,28 triliun pada tahun berjalan semester I 2020 itu menggunakan asumsi kurs Rp14.500 per dolar AS.
Video yang viral di media sosial itu dibagikan akun twitter @MaspiyoO atau Mas Piyu Ori yang rupanya mengutip wawancara Ahok dengan Andy F Noya yang masih tersedia di laman YouTube Kick Andy Show. Wawancara itu juga dilakukan secara daring melalui Instagram.
Baca juga: Meski Rugi, Rasio Kerugian terhadap Aset Pertamina Terkecil Kedua
Ahok mengancam akan membubarkan Pertamina jika dalam 7 bulan tidak ada perkembangan. Ia mengatakan sudah saatnya BUMN berubah.
“Ya, tujuh bulan juga udah mulai keliatan kok, gua bilang kalau enggak gua bubarin. Gua berhenti kalau nggak,” kata Ahok dalam video berdurasi 22 detik itu.
Ia menambahkan harusnya BUMN setor duit ke APBN.
"Tidak ada lagi ceritanya APBN menyuntik duit ke BUMN. Mestinya sebaliknya. BUMN yang setor duit ke APBN. masa tiap tahun mesti disuntik? Kalau enggak beres dibubarin atau digabung,” kata Ahok.
Video Ahok ini rupanya ditanggapi Mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Said Didu dalam postingan di media sosial Twitter.
"Kalau tidak sesumbar, berarti Ahok sdh berubah. Itu saja," kata Said melalui akun Twitter @msaid_didu.
Kehadiran Ahok di Pertamina memang menuai kontoversi. Ahok dinilai mampu membuat kinerja perusahaan minyak pelat merah itu berkibar. Sebaliknya, sejumlah orang pun menilai Ahok tidak layak diangkat sebagai komisaris.
Menanggapi itu, Ahok sesumbar mampu membawa Pertamina berjaya. Namun kini, dalam laporan keuangan Semester I-2020, Pertamina rugi hingga Rp11 triliun. Padahal di periode yang sama tahun lalu, Pertamina masih untung hingga Rp9,5 triliun. (OL-1)
Rematch Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama di Pilkada DKI Jakarta diibaratkan seperti pertarungan di ring tinju antara Evander Holyfield lawan Mike Tyson.
Anies Baswedan unggul jauh dari dua pesaingnya dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 dalam survei Indikator Politik Indonesia.
PDI Perjuangan merespons peluang Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kembali menjadi lawan Anies Baswedan di Pemilihan Gubernur Pilgub DKI Jakarta 2024.
Pak Ahok dan Pak Anies kalau dipertandingkan sepak bola, itu semacam El Clasico. Bukan sekedar rematch tetapi El Clasico. Ditunggu-tunggu banyak orang.
Ketua DPP PDIP Said Abdullah menjawab tingginya elektabilitas Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja (Ahok) Purnama di Pilgub DKI Jakarta
PKB memprediksi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 hanya diikuti dua pasangan calon (paslon). PKB menunggu survei pamungkas untuk mengumumkan rekomendasi kepada Anies Baswedan.
Peran partai politik dalam menjaga kualitas demokrasi pada pelaksanaan Pilgub Jakarta sangat penting.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved