Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
PASANGAN ganda putra Rahmat Hidayat/Pramudya Kusumawardana menorehkan catatan manis. Ganda putra tuan rumah itu meraih gelar juara Indonesia Masters 2022. Raihan ini sekaligus menjadi gelar kedua secara beruntun mereka di Malang.
Berlaga di Platinum Arena, Malang, Jawa Timur, Minggu (23/10), Rahmat/Pramudya menang dua gim langsung di babak final atas wakil Tiongkok, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, dengan skor 21-18 dan 21-19.
Pada laga final turnamen seri BWF World Tour Super 100 ini, pasangan yang memulai debut di Indonesia International Challenge 2022 itu mengaku sempat kewalahan menghadapi Ji Ting/Hao Dong. Beruntung mereka dapat tetap fokus untuk memetik kemenangan.
"Pada pertandingan ini kami kewalahan karena lawan punya permainan yang stabil sehingga sulit dipecah konsentrasinya dalam bermain," sebut Pramudya dalam keterangan resmi PBSI, Minggu (23/10).
"Kondisi fisik kami sempat goyah saat ditekan di gim kedua, maklum kami menjalani dua turnamen beruntun di sini dengan kondisi cuaca yang cukup dingin. Kami tetap fokus di sini dan berusaha mencari poin demi poin akhirnya bisa meraih kemenangan," sambungnya.
Baca juga: Garuda Muda Diminta Kembali Fokus Tatap Kejuaraan Dunia 2022
Senada dengan Pramudya, Rahmat sendiri senang dengan keberhasilan meraih gelar juara di turnamen BWF level super 100. Baginya ini gelar juara yang spesial mengingat keduanya baru memulai debut pada pekan lalu.
"Kami bermain tanpa beban di laga ini. Sempat nervous mengingat lawan levelnya lebih tinggi, tapi kami tidak kenal menyerah sepanjang laga," ungkap Rahmat.
Setelah dua turnamen di Malang, Rahmat/Pramudya akan berpisah. Rahmat nantinya akan kembali berpasangan dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah yang saat ini sedang berjuang di Kejuaraan Dunia Junior 2022.
Sama seperti Rahmat yang kembali dengan pasangannya, Pramudya juga akan kembali bersanding bersama Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang kemungkinan akan kembali debut pada awal tahun mendatang.
"Nantinya saya akan kembali lagi dengan pasangan lama saya dan akan bersiap menghadapi turnamen berikutnya," tambah Rahmat.
Kemenangan di kejuaraan berhadiah total US$81 ribu ini menjadi gelar kedua bagi Rahmat/Pramudya seusai pada pekan lalu berjaya di Indonesia International Challenge.
Kala itu, mereka di final mengalahkan ganda putra Jepang Hiroki Okamura/Masayuki Onodera lewat pertarungan rubber game 23-21, 16-21 dan 21-15. (OL-16)
Jorji, sapan Gregoria Mariska, menang atas wakil Korea Selatan, Kim Ga Eun dengan skor akhir, 21-4, 8-21, dan 23-21 di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Jumat (2/8) dini hari WIB.
Bertanding di Lapangan 1 Porte de La Chapelle Arena, Paris, Gregoria Mariska Tunjung menundukkan Kim Ga-eun dengan skor 21-4, 8-21, dan 23-21 dalam tempo 55 menit.
Terbaru, pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di babak perempat final Olimpiade Paris 2024.
Fajar/Rian kalah dari pasangan Tiongkok, Liang Weikeng/Wang Chang.
Atmosfer Olimpiade sangatlah berbeda dengan turnamen-turnamen kelas dunia lainnya, sehingga berbagai kemungkinan dapat terjadi.
PASANGAN ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, terhenti di babak perempat final Olimpiade Paris 2024.
TUNGGAL putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, lolos ke semifinal Prancis Terbuka 2024 setelah mengalahkan wakil Denmark, Andres Antonsen, dengan skor 21-15, 21-8 di babak perempat final.
Satu medali emas diraih dari Indonesia Masters 2024.
BNI memberikan apresiasi kepada para atlet bulutangkis kebanggan Indonesia yang telah berjuang sekuat tenaga sampai babak akhir di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2024.
TUNGGAL putri Tiongkok Wang Zhi Yi memenangkan gelar juara tunggal putri Indonesia Masters 2024 setelah menaklukkan Nozomi Okuhara dari Jepang.
PEBULU tangkis tunggal putra Denmark Anders Antonsen merebut gelar juara Daihatsu Indonesia Masters 2024 dalam pertandingan final melawan Brian Yang dari Kanada.
GANDA putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengatasi perlawanan sengit ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Rasmussen di final Daihatsu Indonesia Masters 2024.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved