Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
PENJABAT (Pj) Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto menyatakan kejadian luar biasa (KLB) dengan ditemukannya kasus polio di wilayahnya. Sebelumnya telah dilaporkan penemuan kasus polio pada anak berinisial MH, 7 tahun di Desa Mane, Kecamatan Mane, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh.
"Dengan ditemukannya kasus polio di Pidie, maka kami menyatakan ini sebagai Kejadian Luar Biasa. Karena seperti yang kita ketahui Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara lainnya sudah dinyatakan bebas polio. Dan dunia saat ini bergerak menuju eradikasi untuk menghilangkan polio dari seluruh negara," kata Wahyudi Adisiswanto, saat mengumumkan status KLB di Pendopo Bupati Pidie, Jumat (18/11).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie, dr Arika Aboebakar, Sp.OG mengatakan pihaknya bersama tim dari Dinas Kesehatan Aceh, Kementerian Kesehatan, WHO, dan UNICEF sudah melakukan respons awal berupa Penyelidikan Epidemiologi (PE). Termasuk pencarian kasus tambahan di wilayah terdampak, baik di masyarakat maupun melalui kunjungan ke puskesmas dan RS setempat.
baca juga: Pakar Gizi Ingatkan Korelasi Buruknya Fasilitas Sanitasi dan Stuntitng
Lalu melakukan review cakupan imunisasi dan penilaian kondisi sosial (social assessment) untuk mengetahui bagaimana penerimaan masyarakat di wilayah terdampak terhadap imunisasi. Selain itu melakukan koordinasi dan pengaktifan tim gerak cepat segera dilakukan.
"Perlu diketahui virus polio menular melalui air yang tercemar tinja yang mengandung virus polio. Jika virus ini masuk ke dalam tubuh anak yang belum mendapatkan imunisasi polio secara lengkap, maka virus akan berkembang biak di saluran pencernaan dan menyerang sistem saraf anak sehingga dapat menyebabkan kelumpuhan," jelas dr Arika.
"Ini dapat terjadi jika cakupan imunisasi rendah dalam jangka waktu yang cukup lama ditambah dengan kondisi sanitasi lingkungan yang tidak baik, seperti perilaku Buang Air Besar Sembarangan (BABS)," tambahnya.
Ia menjelaskan bahwa penanganan pasien saat ini sudah dilakukan dengan kunjungan ulang oleh dokter spesialis anak dan dianjurkan untuk rehabilitasi medis. Anak tersebut dirujuk ke RSUD T Chik Ditiro.
Dalam menangani KLB, sesuai petunjuk Tim Komite Ahli akan segera dilakukan respons imunisasi sub-PIN dengan memberikan imunisasi tetes polio untuk anak usia 0-13 tahun, agar terbentuk kekebalan terhadap serangan polio.
Juga penguatan sistem surveilans untuk mendeteksi cepat adanya kasus lumpuh layu mendadak di masyarakat. Target imunisasi adalah 95% dan merata di semua wilayah, agar kekebalan komunitas dapat tercapai. Pemkab Pidie juga berupaya meningkatkan edukasi masyarakat agar berperilaku hidup bersih dan sehat serta imunisasi rutin. Terutama setiap rumah harus memiliki jamban agar tidak BABS.
Untuk mewujudkan ini harus kerja bersama antara pemkab dengan tokoh agama, ulama, masyarakat, PKK, remaja, ormas, dan lainnya. (N-1)
20 finalis peserta Grand Final Photography Competition yang digelar Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat
Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (AMANAH) memamerkan produk-produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)
Instruktur parfum bersertifikat Internasional, William Sicher Wijaya menjelaskan single note terdiri dari beberapa family yang biasa dijadikan bahan dasar dalam pembuatan parfum
RAUT wajah rasa kekecewaan bercampur murung sulit disembunyikan oleh ribuan petani bawang merah di kawasan Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh.
Pelaku usaha properti di Provinsi Aceh mendesak agar perbankan konvensional diizinkan kembali beroperasi di wilayah tersebut.
Puncak malam AYTM 2024, para juri menetapkan Ibnu Nusyi asal Aceh Besar untuk kategori laki-laki. Sedangkan, kategori perempuan diraih Syafira Mustaqilla asal Langsa.
Misalnya harga bawang merah kwalitas terbaik dari sebelumnya Rp20.000 per kg, kini turun menjadi Rp18.000 per kg. Pada dahal dua pekan lalu harganya Rp40.000 per kg
Sekitar 100 hektare (ha) sawah di Pidie, Aceh, kini mengalami kekeringan. Lahan seluas itu tersebar di Kecamatan Indrajaya, Sakti, Mila dan Kecamatan Delima.
Apalagi kondisi cuaca sebulan terakhir sangat panas, sehingga tunas baru dan daun muda sulit keluar. Ditambah lagi krisis sumber air irigasi teknis dan kekurangan debit mata air sumur.
PETANI padi yang beralih ke semangka untuk mewaspadai fenomena El Nino dan menghindari musim kekeringan di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, kini riang gembira.
SEKITAR 517 jemaah calon haji (JCH) di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, mengikuti tradisi tepung tawari (peusijuek). Tradisi religi yang sudah turun temurun itu melambangkan silaturahmi
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved