Headline

Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.

Fokus

Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.

Tatap Delapan Besar Kejuaraan Dunia BWF, Hendra/Ahsan Fokus Istirahat

Andhika Prasetyo
25/8/2023 06:51
Tatap Delapan Besar Kejuaraan Dunia BWF, Hendra/Ahsan Fokus Istirahat
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan(Antara)

Ganda putra senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan fokus melakukan pemulihan stamina dalam menghadapi fase delapan besar Kejuaraan Dunia BWF 2023. Di babak tersebut, duet Indonesia itu akan melawan pasangan Korea Selatan Kang Min-hyuk dan Seo Seung Jae. 

"Untuk menghadapi pertandingan babak delapan besar, kami akan fokus ke diri sendiri saja. Kami akan recovery dulu," ujar Hendra melalui keterangan resmi PBSI, Jumat (25/8).

Hendra/Ahsan baru saja merampungkan pertandingan 16 besar pada Kamis (24/8) malam WIB. Mereka dijadwalkan memulai laga perempat final pada Jumat pukul 18.40 WIB sehingga hanya memiliki waktu istirahan kurang dari 24 jam.

Baca juga: Hendra/Ahsan ke Delapan Besar Kejuaraan Dunia BWF: Kuncinya Tampil Agresif

Selain memulihkan kondisi fisik, Hendra/Ahsan juga akan mempelajari pola permainan lawan sehingga bisa mengatur strategi di lapangan. 

"Kami akan diksusi dengan pelatih dan juga menonton video lawan," tuturnya.

Baca juga: Tundukan Musuh Bebuyutan, Bagas/Fikri Melaju ke Perempat Final Kejuaraan Dunia

Ganda putra Indonesia hanya menyisakan Hendra/Ahsan dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di babak delapan besar. Sementara, pasangan nomor satu dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus tersingkir di babak 32 besar. (Ant/Z-11)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya