Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Wilayah Jakarta bertekad untuk mengoptimalkan program perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) untuk seluruh pekerja termasuk atlet.
Terkait hal tersebut, seluruh atlet terutama di wilayah DKI Jakarta segera terdaftar sebagai peserta program BPJS Ketenagakerjaan.
Deputi BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Jakarta Deny Yus Yulian mengatakan hal tersebut mengacu pada kasus meninggalnya atlet para tenis meja berusia 45 tahun Dian David Michael Jacobs atau David Jacobs.
Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan dan Wagub Jateng Beri Santunan untuk Ahli Waris Teknisi Lift
Deny mengatakan, awalnya Jacobs menjalani rekam biometrik di Kedutaan Slovenia Jakarta pada Kamis (27/4) untuk persiapan menghadapi kejuaraan tenis meja di Slovenia.
Petenis Meja David Jacobs Alami Pingsa di Stasiun Gambir
Namun Jacobs mengalami pingsan di Stasiun Gambir, Jakarta, saat perjalanan pulang menuju Solo, Jawa Tengah.
Jacobs akhirnya dilarikan Rumah Sakit Husada untuk mendapatkan pertolongan. Namun, Jacobs dinyatakan meninggal dunia pada Jumat (28/4) pukul 04.00 WIB.
Deny mengatakan Jacobs adalah peserta BPJS Ketenagakerjaan aktif dengan upah terakhir yang dilaporkan Rp12 juta per bulan. Sehingga secara normatif Jacobs berhak dengan segala manfaat program Jamsostek.
Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Kenalkan Beragam Fitur Terkini JMO di FEKDI 2023
Deny mengatakan kasus kematian yang dialaminya tergolong kecelakaan kerja. ”Sebagai peserta aktif, maka ahli waris almarhum Jacob ini berhak atas manfaat santunan dari program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan," jelasnya.
Santunan Kematian Kecelakaan Kerja Setara 48 Kali Upah Terakhir
"Sesuai aturan manfaat kematian akibat kecelakaan kerja adalah setara 48 kali upah terakhir yang dilaporkan, ” kata Deny.
Deny mengatakan, pihaknya sudah menyerahkan manfaat santunan total senilai Rp769.000.000. Rinciannya sebagai berikut, santunan meninggal dunia kasus Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) Rp576 juta.
Biaya pemakaman Rp10 juta, santunan berkala Rp12 juta. ”Serta manfaat beasiswa maksimal senilai Rp171 juta untuk dua orang anak almarhum,” tegas Deny.
Penyerahan santunan secara simbolis dihadiri Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang menyampaikan langsung santunan kepada ahli waris almarhum Jacobs.
Baca juga: Sambut Hari Buruh, BPJS Ketenagakerjaan Isi Kegiatan dengan Beri Santunan
Deny berharap dana santunan manfaat BPJS Ketenagakerjaan itu membantu menyambung hidup ahli waris almarhum Jacobs serta dapat mengelolanya secara produktif.
Untuk itu Deny mengimbau seluruh pekerja seluruh profesi termasuk atlet agar secepatnya terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Sosialisasikan Program ke Pekerja Bukan Penerima Upah
”Kami juga proaktif bersosialisasi dan bekerja sama dengan seluruh kalangan termasuk dengan Pemprov DKI serta organisasi-organisasi olahraga agar dapat menjangkau kalangan atlet supaya segera terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” tutur Deny.
Menurut Deny, upaya tersebut sesuai dengan semangat kampanye nasional BPJAMSOSTEK yaitu ”Kerja Keras Bebas Cemas”. (RO/S-5)
Seorang ibu kader dasawisma di Jakarta Timur, Ita Handriyani, 52, meninggal akibat sakit di belakang punggungnya. Ahli waris menerima santuna JKM BPJS Ketegakerjaan Rp42 juta.
BPJS Ketenagakerjaan mendapatkan penghargaan khusus dalam Best Insurance Awards 2024 yang diselenggarakan oleh Investortrust
DPRD DKI Jakarta meminta Pemprov untuk menggandeng BPJS Ketenagakerjaan, untuk menjamin keselamatan para petugas ad hoc yang bertugas di Pilkada 2024.
BPJS Ketenagakerjaan Cabang Klaten menyerahkan santunan jaminan kematian Kepala Desa Pasungan, Heribertus Purnama, dan Kepala Desa Bentangan, Samiyono ke ahli waris.
BPJS Ketenagakerjaan melalui ComboFit Jamsostek di Aplikasi My Telkomsel, memberikan kemudahan bagi seluruh masyarakat khususnya pengguna operator seluler Telkomsel
Ditjen Kebudayaan memberikan perlindungan jaminan sosial melalui BPJS Ketenagakerjaan bagi para pelaku budaya yang memperoleh penghargaan.
Akumulasi saldo JHT dan dana hasil pengembangannya bisa dicairkan setelah pekerja pensiun ataupun sudah tidak lagi bekerja.
Rumah di Jalan Lawu, Ketapang, Kota Probolinggo, Jawa Timur, itu sudah terlihat bergeliat.
BPJS Ketenagakerjaan meraih Gold Rank untuk kesekian kalinya dalam kompetisi Asia Sustainability Report Rating (ASRRAT) 2023.
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan mengunjungi PT Indokomas Buana Perkasa yang memberdayakan pekerja penyandang disabilitas sebagai karyawan tetap.
Seluruh atlet HSS dilindungi oleh BPJS Ketenagakerjaan berkolaborasi dengan RS Brawijaya Saharjo, segala risiko yang dialami saat bertanding akan dibiayai secara unlimited.
BPJS Ketenagakerjaan memiliki berbagai peran dan fungsi, termasuk mengelola jaminan sosial ketenagakerjaan, mengumpulkan dan mengelola dana.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved