Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan arus balik lebaran tahun ini akan berlangsung lebih panjang. Ia memperkirakan akan berlangsung sampai H+7 lebaran.
"Kepadatan arus balik relatif merata, sesuai harapan yaitu menghindari terjadinya kepadatan ekstrem di puncak arus balik yaitu pada H+2 dan H+3, dengan berbagai improvisasi kebijakan. Sehingga arus balik mungkin akan berlangsung lebih panjang hingga H+7," ungkapnya kepada Media Indonesia, Sabtu (29/4).
Guna menghadapi kepadatan ekstrem arus balik, Muhadjir mengatakan pemerintah sudah melakukan berbagai improvisasi. Di antaranya rekayasa lalu lintas, pemberian cuti tambahan untuk aparatur sipil negara (ASN), TNI, Polri, dan BUMN yang tidak ada keperluan mendesak, dan pemberian diskon transportasi umum .
Baca juga: 43,6% Kendaraan Belum Kembali, Waspadai Puncak Arus Balik Kedua di Akhir Pekan
Meski begitu, banyaknya pemudik tahun ini tidak serta merta menambah kasus covid-19. Menurutnya, saat ini penambahan kasus lebih disebabkan oleh varian baru covid-19.
"Memang beberapa minggu terakhir terjadi penambahan kasus covid-19. Tetapi itu sudah terjadi sebelum ada aktivitas mudik. Melainkan dikarenakan adanya varian baru yang akhirnya masuk ke Indonesia juga yaitu Arcturus berkode XBB 1.16," kata Muhadjir.
Baca juga: Menhub: Waspada Arus Balik di Akhir Pekan Ini
"Diyakini sub varian ini tidak menimbulkan kesakitan yang parah. Bed Occupancy Rate (BOR) rumah sakit data dua hari yang lalu 4,99%. Bisa jadi pergerakan mudik bisa meningkatkan kasus tetapi InsyaAllah tidak terlalu menghawatirkan kalau dilihat BOR rumah sakit masih sangat rendah," tandasnya. (Z-3)
Sebanyak 698 orang yang menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) pada rentang Januari-Juli 2024.
ADA tiga akronim yang sering dipahami secara rancu, yaitu perlinsos (perlindungan sosial), bansos (bantuan sosial), dan jamsos (jaminan sosial).
Korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) tidak hanya menyasar orang dengan tingkat pendidikan rendah tetapi juga menyasar orang dengan latar belakang edukasi yang tinggi.
Woro Srihastuti Sulistyaningrum mengatakan penanganan anak yang terjerat judi online (judol) berbeda dengan orang dewasa yang terjerat judi online (judol).
Upaya penurunan kemiskinan dan kemiskinan ekstrem kuncinya ada di kepala desa, camat, hingga bupati dan wali kota.
Pengiriman daging dam ke Indonesia merupakan bentuk feedback penyelenggaraan haji pada masyarakat Indonesia, khususnya untuk mendukung program penurunan stunting.
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) menyalurkan bantuan berupa paket logistik untuk anak yatim dan kaki palsu bagi kaum difabel.
JEMAAH An Nadzir di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), kembali menggelar lebaran Idul Adha lebih dulu dari lebaran yang ditetapkan pemerintah.
Anggota Ombudsman Hery Susanto membeberkan fakta-fakta terkait karut marutnya pengelolaan program Mudik Gratis Lebaran 2024 dengan moda bus.
Harga daging sapi masih kisaran Rp115 ribu dan daging ayam yang bertahan pada harga Rp34 ribu per kg.
GULA pasir langka dan sulit dicari di toko dan retail di Kota Depok, Jawa Barat (Jabar). Hampir sebulan usai Lebaran, gula pasir langka dan sulit didapatkan baik di toko dan retail di Kota Depok.
BPS mengungkapkan inflasi pada April 2024 yang bertepatan dengan momen Lebaran menjadi yang terendah dalam kurun tiga tahun terakhir.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved