Pemimpin itu Bijaksana dan Mau Mendengar

Micom
13/12/2015 00:00
Pemimpin itu Bijaksana dan Mau Mendengar
Thomas Lembong(Antara)

SAMBUTAN hangat mengantar Reporter Cilik Media Anak Media Indonesia ke ruang tunggu Kementerian Perdagangan. Meski sudah beberapa kali mewawancarai menteri, sedikit gugup yang ada di antara anak-anak memang tak bisa dielakkan. Namun, sapa ramah Thomas Trikasih Lembong mencairkan suasana. Menteri Perdagangan RI yang sebelumnya sukses menjadi pengusaha besar ini menjawab pertanyaan dengan santai. Jiwa mudanya membuat tim Repcil menjadi semakin bersemangat.

Bangun Sifat Positif

Apakah jadi menteri cita-cita Bapak sejak kecil?

Sejak kecil cita-cita saya menjadi Arsitek. Saya terpesona jika melihat gedung-gedung yang tinggi dan tampak anggun. Karena itu saya kuliah di bidang arsitek dan tata kota. Tetapi hidup itu penuh dengan kejutan dan kita harus bisa terima rencana Tuhan untuk nasib kita.

Menurut Bapak, apa yang membuat presiden memilih Bapak sebagai menteri pengganti?
Pak Jokowi itu orangnya tipe pekerja, salah satu syarat utama bekerja di kabinet beliau adalah etika kerja, jadi kalau mau jadi menteri harus siap kerja keras, menyukai pekerjaannya. Karena tanggung jawab menteri itu cukup luas mencakup perusahaan nasional Negara. Jadi menang etika kerja keras, karakter. Selain itu menurut Bpk. Thomas menjadi penyelanggara Negara atau pengurus Negara harus bijaksana, baik hati dan mau mendengar.

Kan enak jadi pengusaha ya pak, kenapa Bapak mau jadi menteri?
Dalam menjalani kehidupan, ada beberapa tahapan. Ketika masih kecil dan remaja maunya hanya bermain. Saat menjadi dewasa, tahapan kehidupan itu berubah, mempunyai keluarga, setelah itu membangun karir. Tapi setelah sisi uang mencukupi ada juga tahapan hidup yang menginginkan lebih. Uang memang perlu bagi kehidupan tapi uang tidak menjadi yang utama dalam kehidupan.

Bagaimana Bapak melihat anak-anak Indonesia sekarang? Bagaimana harapan Bapak terhadap anak-anak Indonesia?
Saya pribadi cukup kagum dengan anak-anak jaman sekarang karena canggih, terutama dengan teknologi. Mungkin berkat teknologi pengetahuan dan kedewasaan anak jaman sekarang luar biasa. Saat saya masih kecil belum ada teknologi seperti ini. Palingan Cuma punya Televisi dan radio. Kalau sekarang kalian sudah ada smartphone, tablet, computer dan ahli meggunakannya.

Apa sih kriteria pemimpin yang baik menurut Bapak dan apa yang harus disiapkan anak-anak Indonesia agar bisa menjadi pemimpin yang baik?
Kerendahan hati, cenderung membuat seseorang mau mendengar dan semakin orang itu mau mendengar tentunya semakin besar pengertahuan orang tersebut. Tetapi, bukan sebatas pengetahuan tetapi juga bisa belajar dari pengalaman orang lain serta bisa menghargai orang lain.

Apa sih tugas yang bapak harus lakukan sebagai menteri perdagangan?
Bidang kami mencukupi perniagaan dan perdagangan. Perdagangan itu dibagi dua bagian, perdagangan dalam negeri dan perdagangan luar negeri. Kementerian kami bertanggung jawab menjaga kelancaran perdagangan dan tata niaga yang sehat. Didalam perniagaan dan perdagangan itu persaingan. Kita harus menjaga persaigan itu fair adil dan baik.

Apa sih program yang dijalankan oleh kementerian yang Bapak pimpin yang sedang berjalan dan juga paling penting?
Membangun pasar rakyat dan pasar induk. Karena di masing-masing wilayah itu yang menjadi orang-orang berkumpul. Jadi pedagang itu bertemu dengan pembeli. Jadi bisa dibilang pasar rakyat dan pasar induk pusat perniagaan dan pusat perdagangan. Kalau pasarnya rongsok dan kotor sangat menganggu kenyamanan pedagang dan pembeli. Sebaliknya, pedagang dan pembeli nyaman dan kegiatannya menjadi lancar.

Apa yang harus masyarakat dan anak-anak Indonesia lakukan untuk mendukung program kementerian perdagangan?
Tujuan kami adalah untuk membangun perekonomian yang sehat dan maju. Salah satu syarat untuk itu adalah sumber daya manusia (SDM). Pastinya perekonomian sehat itu bertumbuh dari masyarakat dan manusia yang sehat dan pandai.

Apa sih pak, yang dimaksud dengan perjanjian perdagangan bebas?Apakah Indonesia sudah masuk pada perjanjian itu?
Perdagangan itu biasanya antar Negara, Jadi 2/3 negara itu saling sepakat untuk mentaati peraturan tertentu. Mereka menyepakati mengikuti aturan main kalau saling berdagang. Memang salah satu tugas kami sebagai kementerian untuk negosiasi dengan Negara lain untuk memastikan supaya aturan main dalam perdagangan dengan Negara lain itu fair, adil dan bijaksana.

Selama ini tantangan apa yang paling berat Bapak harus hadapi? Bapak pernah gagal lalu sedih tidak?
Kegagalan itu salah satu pengalaman yang paling penting dalam hidup. Kegagalan mengandung banyak pelajaran. Misalnya mencoba suatu perubahan tentunya ada beberapa hal yang tidak berhasil, yang penting setiap bertemu kegagalan harus berusaha dan bangkit lagi.

Enak ngak jadi menteri? Ada ngak hal-hal yang mungkin orang-orang tidak ketahui tentang jabatan menteri?
Mungkin yang cukup berat itu kadang kita berpikir karena kita bertanggung jawab atas nasib 250 juta orang, ini merupakan salah satu tanggung jawab yang dasyat.
   
Bapak kan masih muda katanya banyak yang menjadikan Bapak sebagai idola gimana tuh pak?
Mengidolakan etika yang baik, yang patut jadi idola bukan karena penampilan atau kekayaan, tapi karena orang itu bijaksana dan baik hati.
   
Apa harapan terbesar Bapak untuk Indonesia?
Harapan terbesar saya adalah menginginkan bangsa Indonesia itu makmur, bangsa yang bermartabat. Saya percaya, suatu kejayaan Negara bukan berasal dari kekayaan tapi dari karakter.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya