Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
ANAK angkat Cristiano Ronaldo, Martunis, kembali ke Aceh untuk mempercepat proses penyembuhan cedera lututnya. Sakit tersebut membuat remaja berusia 19 tahun tersebut urung membela klub Liga 1 Indonesia, PS TNI, musim depan. “Saya akan kembali ke Aceh sehingga lutut saya bisa sembuh dan kembali bermain sepak bola setelah semuanya kembali normal,” ujar Martunis.
Salah satu korban selamat dalam tragedi tsunami Aceh pada 2004 itu mengalami cedera lutut ketika bermain dalam laga ekshibisi di Cijantung, beberapa waktu lalu. Pada pertengahan 2015, ia sempat direkrut Sporting Lisbon untuk masuk akademi U-19, Alcochete, tempat Ronaldo memulai karier mudanya pada 1997 hingga 2001. Akan tetapi, Martunis dilepas sejak pertengahan tahun lalu. Ia mengaku tidak bisa beradaptasi dengan lingkungan kompetitif di sana. (AFP/R-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved