Dortmund Cetak Rekor Gol di Babak Penyisihan Liga Champions

Basuki Eka Purnama
08/12/2016 09:20
Dortmund Cetak Rekor Gol di Babak Penyisihan Liga Champions
(AP Photo/Francisco Seco)

BORUSSIA Dortmund mencetak rekor baru dengan mencetak 21 gol di babak penyisihan grup Liga Champions setelah bermain imbang 2-2 di kandang Real Madrid, Rabu (7/12).

Dua gol Karim Benzema membuat Real Madrid unggul 2-0 sebelum Pierre-Emerick Aubameyang dan Marco Reus mencetak gol untuk Dortmund.

Raihan satu poin di Santiago Bernabeu itu memastikan klub Bundesliga itu menjadi juara Grup F mengungguli Real Madrid.

Dua gol yang dicetak Dortmund ke gawang Real Madrid berarti Die Schwarzgelben mengalahkan rekor 20 gol yang dicetak Manchester United (musim 1998/99), Barcelona (2011/12), dan Real Madrid (2013/14).

Dortmund juga memkegang rekor untuk jumlah gol terbanyak di laga Liga Champions ketika mereka menang 8-4 atas Legia Warsawa, dua pekan lalu. (AFP/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya