Diimingi Gaji Besar oleh Klub Tiongkok

Mirror/Mag/R-4
08/12/2016 05:21
Diimingi Gaji Besar oleh Klub Tiongkok
(AP/Tim Ireland)

STRIKER Arsenal Alexis Sanchez boleh jadi tengah dalam kebimbangan besar.

Beberapa agen dan klub dari Liga Super Tiongkok dikabarkan tengah mendekati agen sang pemain dan bersedia membayar gaji hampir tiga kali lipat dari nominal yang didapatnya di the Gunners.

Kontrak Sanchez di klub asal Emirates itu bakal berakhir pada 2018.

Ia juga belum mau menandatangani perpanjangan kontrak karena klub belum mengabulkan kenaikan gaji dua kali lipat yang dimintanya.

Arsenal kini menggaji Sanchez sekitar 120 ribu pound per pekan.

Tak banyak klub sanggup memenuhi permintaan gaji Sanchez itu, bahkan klub sekaya Manchester City tidak jadi membelinya karena persoalan itu.

Sebaliknya, klub-klub Tiongkok diketahui mampu menggaji pemain dengan harga tinggi, seperti dirasakan Ezequiel Lavezzi dan Hulk.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya