Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
MANAJER Manchester United Jose Mourinho berencana memperpanjang kontrak bomber Zlatan Ibrahimovic. Pelatih asal Portugal itu ingin memberikan kontrak tambahan kepada Ibra setidaknya satu musim lagi.
Ibra bergabung dengan Setan Merah usai mengakhiri karier dengan Paris Saint-Germain akhir musim lalu. Striker 35 tahun ini kemudian memilih MU sebagai klub barunya dan diberikan kontrak satu tahun di Old Trafford.
Namun, Mourinho baru-baru ini menegaskan akan memperpanjang kontrak Ibra.
Mourinho senang dengan penampilan Ibra sejauh ini bersama skuat MU dan mengumumkan segera memproses kontrak barunya jelang melawan Feyenoord di Liga Europa.
"Situasi Zlatan saat ini sangat sederhana. Ia memiliki kontrak satu tahun dengan opsi tambahan satu tahun lagi, dan kami senang bersamanya," ujar Mourinho.
"Kami akan segera memproses opsi satu tahun tambahan di kontraknya. Sehingga dalam waktu dua tahun ia baru akan bebas. Ia pun senang dan ingin berkomitmen. Ini tantangan besar terakhir dari kariernya yang indah," sambung Mou.
Ibrahimovic telah mencetak enam gol dari 11 laga MU di ajang Liga Primer Inggris musim ini. Eks striker PSG ini telah membantu MU bercokol di posisi enam klasemen sementara, terpaut sembilan poin dari pemuncak klasemen, Chelsea. (Squawka/MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved