Southgate Ingin Dipermanenkan Sebagai Pelatih Inggris

Basuki Eka Purnama
18/11/2016 13:08
Southgate Ingin Dipermanenkan Sebagai Pelatih Inggris
(AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

GARETH Southgate telah menegaskan keinginannya menjadi pelatih timnas Inggris secara permanen. Hal itu diungkapkan Eksekutif Kepala Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) Martin Glenn.

Southgate telah menjabat sebagai pelatih interim timnas Inggris sejak Sam Allardyce dipecat pada akhir September.

Glenn mengumumkan bahwa FA akan bertemu Southgate untuk membahas kemungkinan menjadi pelatih timnas Inggris secara permanen.

Ketika ditanya apakah FA akan mewawancarai kandidat lainnya, Glenn menjawab, "Kemungkinan besar iya." (eurosport/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya