Kane Dipastikan Absen Hadapi Leverkusen

Basuki Eka Purnama
02/11/2016 18:36
Kane Dipastikan Absen Hadapi Leverkusen
(AFP/GLYN KIRK)

HARRY Kane dipastikan absen saat Tottenham Hotspur berhadapan dengan Bayer Leverkusen di ajang Liga Champions, Rabu (2/11). Namun, striker itu berpeluang tampil dalam laga derby London Utara melawan Arsenal, Minggu (6/11)

Cedera ligamen pada pergelangan kaki kanannya menyebabkan Kane harus absen selama enam pekan. Namun, dia telah berlatih pada Senin (31/10) dan Selasa (1/11).

Kane dijadwalkan kembali berlatih penuh pada Kamis (10/11) dan berpeluang tampil dalam laga melawan Arsenal di Stadion Emirates pada Minggu (6/11).

Pelatih Spurs Mauricio Pochettino, Selasa (1/11), ketika ditanya mengenai kemungkinan Kane bermain melawan Leverkusen, mengatakan, "Besok? Tidak mungkin. Bahkan tidak di bangku cadangan."

"Menyenangkan melihat dia hari ini melakukan pemanasan bersama tim. Namun, dia belum siap bermain besok. Minggu? Mungkin saja," imbuhnya.

Jika Kane benar diturunkan dalam laga melawan Arsenal, itu akan memperbesar kemungkinan dirinya tampil untuk timnas Inggris pada akhir bulan ini. (AFP/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya