Mathieu Putuskan Pensiun dari Timnas

Kautsar Halim
02/10/2016 02:32
Mathieu Putuskan Pensiun dari Timnas
(AFP PHOTO / OLI SCARFF)

BEK Barcelona Jeremy Mathieu memutuskan pensiun dari level internasional. Ke depannya, ia tidak akan lagi membela timnas Prancis karena ingin memberikan peluang kepada pemain yang lebih muda.

Sejatinya, Mathieu sudah didaftarkan sebagai salah satu pemain yang bakal memperkuat Les Bleus pada kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa. Saat itu, Prancis akan menghadapi Bulgaria dan Belanda.

Keinginan Mathieu untuk pensiun juga sudah mendapat restu dari pelatih timnas Prancis Didier Deschamps. Keduanya diketahui sempat saling berdiskusi sebelum Mathieu mengumumkan keputusan itu.

"Saya sudah berpikir matang sebelum akhirnya memutuskan pensiun dari karier internasional. Jadi, bukannya saya menolak dipanggil timnas, tapi karena saya yang ingin berhenti," ujar Mathieu.

"Saat ini, saya benar-benar tidak memiliki motivasi untuk melanjutkan karier internasional. Saya ingin mengabdi kepada klub dan memberikan peluang kepada pemain yang lebih muda. Usia saya akan menginjak 35 pada 2018," tambahnya.

Sebelum membela Barcelona, Mathieu juga merupakan pemain pilar bagi Valencia. Sayang, pengalaman membela Prancis hanya sebanyak lima kali karena Mathieu mengalami cedera menjelang Piala Eropa 2016.

"Saya tidak menyesal dengan cedera tersebut. Tapi. absen di Piala Eropa merupakan salah satu hal terburuk dalam hidup ini," tutup pemain kelahiran 29 Oktober 1983 tersebut. (L'Equipe/MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya