Arsenal Datangkan Mustafi dari Valencia

Basuki Eka Purnama
31/8/2016 09:30
Arsenal Datangkan Mustafi dari Valencia
(AFP/PATRIK STOLLARZ)

ARSENAL mengonfirmasi kedatangan pemain belakang Jerman Shkodran Mustafi dari Valencia dengan nilai transfer 35 juta pound sterling.

Bek berusia 24 tahun adalah pemain kedua yang didatangkan the Gunners pada Selasa (30/8) setelah Lucas Perez yang didatangkan dari Deportivo seharga 17,1 juta pound sterling.

Uang sebesar 52,1 juta pound sterling itu adalah jumlah terbesar yang pernah digelontorkan arsitek Arsenal Arsene Wenger dalam satu hari.

"Dia berada di usia yang tepat. Dia berpengalaman. Kami tidak hanya mendapatkan pemain hebat namun juga pemain untuk masa depan Arsenal," ujar Wenger.

Mustafi tampil 64 laga La Liga selama dua musim bersama Valencia. Dia telah berpengalaman di Liga Primer Inggris karena berasal dari akademi Everton.

Di Arsenal, Mustafi akan bersaing dengan rekannya di timnas Jerman Per Mertesacker dan pemain anyar Rob Holding untuk menjadi pendamping Laurent Koscielny di jantung pertahanan Arsenal. (eurosport/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya