Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
TERDAKWA kasus penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok bersikeras mengatakan dirinya tidak berniat menodakan agama Islam. Namun, di pertegahan kisruh, Ahok memilih untuk meminta maaf kepada masyarakat.
Lantas, kenapa Ahok meminta maaf walau merasa tidak menodakan agama?
"Orang di perumahan saya pada lari ke Singapura setelah kasus ini. Jadi saya pikir saya harus minta maaf karena saya sudah menganggu keamanan," kata Gubernur nonaktif DKI Jakarta itu dalam persidangan kasusnya di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (4/4).
Selain itu, Ahok mengatakan banyak unjuk rasa setelah kasusnya mencuat. Aksi demonstrasi itu membikin kekacauan di bidang ekonomi dan investor. Terlebih lagi Ahok merasa banyak merepotkan pihak kepolisian dengan kasusnya.
"Polisi dan negara habis banyak uang buat menjaga saya. Kemana-mana saya dikawal terus. Persidangan terus seperti ini," tegas Ahok.
Sebelumnya, Ahok sempat meminta maaf setelah kasusnya ramai diperbincangkan. Bahkan Ahok membuat video khusus untuk meminta maaf kepada warga Jakarta.
Kemudian, Ahok juga sempat meminta maaf saat melakukan wawancara dengan media asing Al Jazeera. Namun, di akhir wawancara Ahok mengatakan tidak menyesal terjebak dalam masalah ini. (MTVN/OL-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved