Gadis Ahok Ajak Warga Bersih-Bersih

27/12/2016 05:45
Gadis Ahok Ajak Warga Bersih-Bersih
(MI/SUSANTO)

BASIS relawan pasangan calon gubernur/wakil gubernur nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang menamakan diri Gadis Ahok mengajak masyarakat bersama-sama membersihkan sampah.

Mereka juga membagi-bagikan alat kebersihan, seperti sapu lidi, di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.

"Tujuannya agar semua sadar kebersihan lingkungan. Dengan aksi ini, kita tidak hanya menyalahkan pemerintah. Kalau ada banjir dan lain-lain, kita ikut bertanggung jawab juga," ujar juru bicara Gadis Ahok, Dee Adnan, kemarin.

Mereka memungut seluruh sampah yang berserakan di sejumlah saluran air dan badan jalan.

Dee enggan menyebut kegiatan yang dilakukan Gadis Ahok tersebut sebagai bagian dari kampanye. Seluruh pendanaan kegiatan yang mereka lakukan pun murni berasal dari seluruh anggota Gadis Ahok.

Menurut Dee, Gadis Ahok hanya ingin mengingatkan kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat Ibu Kota.

Untuk itu, masyarakat didorong berinisiatif mengambil peran serta menjaga kebersihan lingkungan, dan bukan hanya mengandalkan pemerintah.

"Semuanya kembali ke kita sendiri, sudah menjaga kebersihan atau belum," kata dia.

Meski begitu, Dee mengakui dalam kegiatan membersihkan sampah tersebut, Gadi Ahok semula mengundang Basuki untuk ikut hadir.

Namun, Basuki sedang melakukan persiapan jelang sidang lanjutan yang akan digelar hari ini.

"Beliau harus mempersiapkan agenda untuk persidangan besok. Jadi, kondisi fisik dan lainnya juga harus dijaga," kata Dee.

Basis relawan gadis muda tersebut berencana menggelar doa bersama supaya Basuki diberikan kemudahan dalam menghadapi lanjutan rangkaian sidang. (Jay/P-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya