Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
MANTAN anggota DPR Lily Wahid berunjuk rasa di depan halaman Gedung DPR/MPR. Lily bersama Gerakan Selamatkan NKRI ini menuntut agar digelarnya Sidang Istimewa MPR dengan mengembalikan Undang-Undang Dasar 1945 ke asli.
"Kami datang ke sini tidak ada niat makar. Niat kami hanya mendesak digelarnya Sidang Istimewa MPR dengan agenda tunggal kembali pada UUD '45 yang asli," kata Lily dalam orasinya di mobil komando, depan halaman Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (2/12).
Lily, yang juga adik dari mantan Presiden Abdurahman Wahid ini, datang ke depan gedung wakil rakyat menggunakan sebuah kendaraan truk sebagai panggung orasi menyampaikan tuntutannya.
Dalam orasinya, dia juga menuntut agar calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang diduga melakukan pensitaan agama ditahan. Dia merujuk sejumlah kasus yang ditahan seperti politikus Gerindra Permadi yang sempat ditahan atas tuduhan penistaan agama.
"Kami menuntut orang yang menista agama dihukum. Contoh dulu Permadi nista agama langsung ditangkap," ungkapnya.
Dia juga meminta agar kepolisian segera melepas 10 orang yang diduga hendak melakukan percobaan makar.
Unjuk rasa di halaman Gedung DPR/MPR sempat bertambah ramai dengan kedatangan puluhan orang dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) menggunakan Metro mini.
Dandrem 052 Karawaci Kolonel Inf Iwan Setiawan menyebut, puluhan orang dari IMM ini hendak kembali pulang menuju Bogor. Namun, di depan halaman DPR/MPR dan melihat keramaian puluhan mahasiswa itu ikut turun.
"Ada kumpul-kumpul, ikut turun, begitu lihat enggak sesuai, nggak mau," kata Iwan.
Iwan pun meminta agar puluhan mahasiswa yang tercecer dari rombongannya ini membubarkan diri dan melanjutkan perjalan menuju Bogor.
"Kita carikan tumpangan," kata Iwan. (MTVN/OL-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved