Aksi 2 Desember akan Digelar di Monas

Ilham Wibowo
28/11/2016 14:02
Aksi 2 Desember akan Digelar di Monas
(Antara/Muhammad Adimaja)

DEMONSTRASI 2 Desember yang bertajuk 'Aksi Bela Islam 3' bakal bergeser dari lokasi semula. Jika semula hendak digelar di Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman, aksi itu dipindah di lapangan Monas.

"Kita capai kesepakatan di Monas. Acara digelar pukul 08.00 WIB sampai pukul 13.00 WIB. Kegiatan keagaman zikir, tauziah, doa dan salat Jumat," kata Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Kantor MUI, Senin (28/11).

Jenderal bintang empat itu memastikan tidak akan ada pihak yang dirugikan dengan aksi demonstrasi 2 Desember. Sebab tidak akan memacetakan jalan protokol.

"Kami berterima kasih. Ini tidak melanggar hukum. Saya yakin dengan kehadiran saudara-saudara kita pasti didengar banyak pihak dan dilihat banyak pihak," terangnya.

Polri berjanji akan membantu pelaksanaan aksi tersebut. Keselamatan warga merupakan hal utama.

"Kita atur parkirnya. Kami akomodir panggung zikir, mengatur tempat wudu, toilet, speaker. Kami berharap kegiatan ini tertib. Mendekatkan diri kepada Allah SWT," terangnya.

Sebelumnya, Mabes Polri menegaskan maklumat yang dikeluarkan Kapolri terkait demonstrasi 2 Desember tidak dimaksudkan melarang masyarakat menyampaikan aspirasi.

Polisi hanya menangkap adanya potensi gangguan kepentingan umum apabila pendemo menggelar salat Jumat di badan Jalan MH Thamrin dan Jalan Sudirman.

Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar di Mabes Polri mengatakan dua jalan di Jakarta Pusat itu merupakan urat nadi lalu lintas Ibu Kota. Jalanan itu juga menjadi jalan nasional yang terletak di jantung Jakarta.

Pendemo, kata dia, diimbau tidak mengganggu ketertiban umum. Apalagi, larangan tersebut terdapat dalam UU Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum.

"Artinya ada kewajiban dalam Pasal 6 harus menjaga ketertiban dan ketentraman umum. Tidak boleh melakukan upaya penutupan jalan yang berakibat terganggunya aktivitas," jelas mantan Kapolda Banten ini.

Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) rencananya bakal menggelar aksi Bela Islam III pada 2 Desember.Hal itu diputuskan setelah GNPF MUI menggelar rapat koordinasi.

"GNPF MUI memutuskan dengan aklamasi kesepakatan seluruh elemen GNPF MUI untuk gelar Aksi Bela Islam III, Jumat 2 Desember 2016," kata Pembina GNPF MUI Rizieq Shihab di Islamic Center, Jalan Tebet Utara, Tebet, Jakarta Selatan, 18 November lalu. (MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya