Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
IMAM Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab memenuhi panggilan penyidik Bareskrim. Rizieq bakal diperiksa penyidik terkait kasus dugaan penistaan agama dengan tersangka Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama.
Rizieq tiba di kantor Bareskrim di Gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan sekira pukul 09.35 WIB. Dia datang untuk bersaksi dalam kasus Ahok.
"Dalam rangka untuk penyempurnan BAP, saya selaku saksi ahli agama dalam kasus penistaan agama yang dilakukan Ahok," ujar Rizieq sebelum memasuki ruang penyidik Bareskrim di Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat, Rabu (23/11).
Rizieq menyatakan ada beberapa materi yang harus dilengkapi. Termasuk, penyertaan bukti yang harus disempurnakan, berikut dalil-dalil untuk menyempurnakan dakwaan.
"Yang ditata rapi. Hasil gelar perkara kemarin itu luar biasa membuat kita punya kesempatan untuk memperbaik BAP supaya saat nanti dilimpahkan ke kejaksaan, jadi berkasnya tidak mondar-mandir," kata Rizieq.
Rizieq berharap setelah pemeriksaannya, polisi bisa segera merampungkan berkas perkara kasus Ahok. Dia ingin kasus itu segera masuk pengadilan.
"Supaya lebih cepat lagi di P21 dan lebih cepat lagi untuk digelar sidang," ujar Rizieq.
Polisi terus berupaya merampungkan segera berkas perkara Ahok. Hingga kini, lebih dari 20 saksi telah dimintai keterangan oleh penyidik. Ahok juga sudah diperiksa sebagai tersangka pada Selasa (22/11). (MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved