Wapres Jusuf Kala Buka Gelaran IBIC

Ilham Wibowo
16/11/2016 09:04
Wapres Jusuf Kala Buka Gelaran IBIC
(ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko)

WAKIL Presiden Jusuf Kalla, hari ini, Rabu (16/11), akan membuka International Business Integrity Conference (IBIC) 2016. Acara itu digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Acara konferensi internasional tersebut digelar di Puri Agung (Ballroom) Hotel Grand Sahid, Jakarta Pusat. Acara ini gelar selama dua hari, 16-17 November 2016.

Sejumlah pembicara rencananya akan mengisi materi sesi seminar. Mereka di antaranaya adalah pimpinan KPK Agus Rahardjo, Ketua Ombudsman Amzulian, Komisioner OJK Ilya Avianti, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Jaksa Agung HM Prasetyo, dan Ditjen Bea Cukai Heru Pambudi.

Menteri BUMN Rini Soemarno dan sejumlah pebisnis Indonesia juga akan turut menjadi pembicara.

Tidak hanya itu, sejumlah pimpinan daerah juga diundang utuk memaparkan materi. Mereka di antaranya, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, Wali Kota Bogor Bima Arya, dan Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah.

Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak mengatakan strategi pemberantasan korupsi tidak hanya dilakukan melalui penegakan hukum semata. KPK juga meyakini pencegahan korupsi bisa dilakukan melalui perbaikan sistem dan tata kelola. Tidak hanya pada sektor pemerintahan, melainkan juga pada sektor bisnis guna menutup celah sekecil apapun dari tindak pidana korupsi.

"KPK menggelar International Business Integrity Conference (IBIC) 2016. Sekaligus menegakkan integritas bagi para pemangku kepentingan di dunia usaha," kata Yuyuk dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (16/11). (MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya