Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGAMAT politik Siti Zuhro mengimbau agar Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) DKI Jakarta proaktif saat kampanye Pemilihan Kepala DKI (Pilkada) DKI. Bawaslu harus benar-benar mengawasi dan menindak jika menemukan pelanggaran selama masa kampanye.
"Apalagi kalau ada politik uang, Bawaslu bisa mendiskualifikasi. Jadi kalau ditemukan ada yang main uang, gunakan taringnya. Namun, sekarang ya optimalkan dulu sosialisasi pencegahannya," kata Siti kepada Media Indonesia di Jakarta, Minggu (23/11).
Di luar Bawaslu, Siti juga berharap para pemangku kepentingan mulai dari penyelenggara, peserta, dan pendukung bisa melaksanakan peran masing-masing dengan baik. Bagi calon, disarankan agar tampil seadanya ketimbang memilih cara yang terkesan sekedar pencitraan.
Mereka juga harus bisa menunjukkan rasa saling menghormati satu sama lain. Jika itu dilakukan, jika ada pihak yang kalah dipastikan bakal menghormati hasil pilkada nantinya.
"Jadi calon siap menang dan siap kalah," kata Siti.
Sementara para pendukung, diharap jangan sampai menghasut dan memberitakan sesuatu yang tidak benar tentang lawan karena otomatis bisa merugikan calon yang didukung.
"Supaya pilkadanya juga jadi berkualitas," kata Siti. (OL-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved