Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PDI Perjuangan belum membahas sosok yang akan diusung pada pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. Saat ini, PDI Perjuangan masih membahas daerah lain yang belum diputuskan.
"Setelah itu baru mulai serius membahas apa yang diputuskan di Pilkada DKI," kata Ketua DPP Andreas Hugo Pareira di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (13/9).
Andreas mengaku, keputusan sosok siapa yang akan diusung ada di tangan Ketua Umum Megawati Sukarnoputri. Tapi, PDI Perjuangan tetap memantau dan memetakan sosok yang layak diusung di saat terakhir jelang pendaftaran.
Dalam pencalonan, PDI Perjuangan mempersiapkan beberapa pilihan. Hal ini mempermudah partai memilih sosok yang tepat sesuai dengan situasi dan kondisi politik terkini.
Andreas melihat koalisi kekeluargaan yang digagas beberapa partai yang menentang Ahok cukup cair. Koalisi, kata dia, menjadi wadah komunikasi antarpartai untuk membangun kerjasama terkait sosok yang akan diusung.
"Sampai sekarang belum ada satu kerja sama yang paten menuju pencalonan Pilkada DKI, belum ada pasangan yang fix untuk dicalonkan di DKI," pungkas Andreas.
KPUD DKI Jakarta akan membuka pendaftaran calon kepala daerah dari jalur partai politik pada 21 September. Pendaftaran ini akan dibuka selama tiga hari dan ditutup pada 23 September. (MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved