BNN Cari Orang yang Minta CCTV di Sel Freddy Dicopot

Budi Ernanto
09/8/2016 19:42
BNN Cari Orang yang Minta CCTV di Sel Freddy Dicopot
()

KEPALA Bagian Humas Badan Narkotika Nasional (BNN) Komisaris Besar Slamet Pribadi menyatakan pihaknya masih mendalami keterangan Liberti Sitinjak, mantan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan Cilacap terkait pengakuan Freddy Budiman.

Pendalaman itu termasuk mencari tahu siapa petugas BNN yang pernah datang ke Lapas Nusakambangan. Karena saat diperiksa di BNN pada Senin (8/8), Sitinjak mengaku ada petugas BNN yang meminta agar tidak ada kamera pengawas (CCTV) di ruang tahanan Freddy.

"Namun mintanya bukan ke Sitinjak, dia juga lupa siapa nama petugas BNN itu. Kami akan telusuri siapa dari kami yang pernah datang pada 2014 menurut cerita Freddy," kata Slamet di Jakarta, Selasa (9/8).

Selain Sitinjak, rencananya akan ada juga beberapa orang yang akan dimintai keterangan, seperti beberapa orang yang datang bersama Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) Haris Azhar saat dia bertemu dengan Freddy. "John Kei juga akan diperiksa, tapi belum tahu kapan," kata Slamet.

Sementara itu, pemeriksaan Haris juga belum dijadwalkan. Slamet mengatakan jika Haris berkeinginan datang tanpa melalui dipanggil, itu akan sangat diapresiasi. Bahkan Kepala BNN Komisaris Jenderal Budi Waseso menyatakan terbuka untuk segala informasi. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya