Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPALA Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso mengonfirmasi buronan perkara Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) Samadikun Hartono akan tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, malam ini (Kamis, 21/4) pukul 20.00 WIB. Samadikun menggunakan pesawat khusus yang proses pemulangannya dikawal langsung Sutiyoso.
"Betul. Nanti malam jam 8," ujarnya saat dihubungi.
Samadikun langsung diterbangkan dari Tiongkok setelah mendapatkan izin dari pemerintah setempat. Bang Yos, demikian ia biasa disapa, enggan berkomentar lebih panjang. Ia akan memaparkan proses pemulangan mantan Komisari Utama Bank Modern itu kepada media. "Pasti (nanti konpers)," ujarnya. (Baca juga: Buron Samadikun Hartono Tiba di Jakarta Malam ini)
Samadikun telah buron selama 13 tahun. Mahkamah Agung menyatakan Samadikun telah memperkaya diri sendiri dan menyalahgunakan dana BLBI ketika PT Bank Modern mengalami kesulitan likuiditas tahun 1997. Akibat tindakannya, negara dirugikan Rp11,9 miliar. (X-11)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved