Pemesanan All New Pajero Sport Capai 1.842 Unit

Nurtjahyadi
02/2/2016 23:37
Pemesanan All New Pajero Sport Capai 1.842 Unit
(Istimewa)

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors boleh tersenyum puas dengan diluncurkannya SUV All New Pajero Sport pada 29 Januari 2016 lalu di Fairmont Hotel, Senayan Jakarta. Acara peluncuran yang dihadiri langsung President & Chief Operating Officer (COO) dari Mitsubishi Motors, Tetsuro Aikawa serta jajaran management dari MMC & KTB berlangsung meriah dan dihadiri Menteri Perindustrian Saleh Husin.

Di acara itu KTB mengungkapkan bahwa sejatinya inden kendaraan ber-DNA reli itu sudah dibuka sejak 18 Januari 2016 dan selama 10 hari sejak saat itu, All New Pajero Sport telah membukukan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 1.027 unit.

"Hal ini tentu sangat luar biasa mengingat saat itu kami belum merilis harga resminya," ujar Head of Mitsubishi Motor Corporation Sales Group KTB, Imam Choeru Cahya, pekan lalu.

Bahkan selang tiga hari setelah peluncuran resmi di Jakarta yang disambung dengan pameran di lima kota setelah itu, membuat animo masyarakat semakin meningkat terhadap kendaraan yang mengusung tema 'Sporty & Comfortable Off-Road SUV' ini. Per 1 Februari 2016 pukul 12.00 siang kemarin, total SPK sudah bertambah lagi 842 unit! Sehingga total SPK The All New Pajero Sport mencapai 1.842 unit.

Pameran di lima lokasi itu digelar di Central Park Mall Jakarta, Trans Studio Mall Bandung, Paragon City Mall Semarang, Ciputra World Mall Surabaya dan Centre Point Mall Medan. (RO/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya