Layanan 24 Jam Truk Fuso Meluas di 12 Kota

Nurtjahyadi
10/11/2015 00:00
Layanan 24 Jam Truk Fuso Meluas di 12 Kota
(Dok. KTB)
KENDARAAN niaga merupakan tulang punggung bagi kelancaran roda usaha. Oleh karena itu PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) gencar mengkampanyekan Zero Down Time sebagai jaminan layanan purna jual Mitsubishi Fuso agar kendaraan niaga yang berada di tangan konsumen bisa cepat tertangani ketika butuh perawatan dan perbaikan.

Salah satu upaya KTB adalah dengan membangun jaringan layanan servis 24 jam Truck Center yang berada di wilayah potensial di mana mobilitas kendaraan niaga di wlayah itu sangat tinggi. Jika sebelumnya lokasi Truck Center terkonsentrasi di jalur Sumatera-Jawa, kali ini KTB mulai merambah area-area potensial lain.

Sebelumnya Truck Center yang dimiliki oleh KTB berjumlah delapan titik yaitu di Bandung, Jakarta, Lampung, Medan, Palembang, Semarang, Surabaya, dan Tangerang. Namun mulai November ini KTB menambah layanan servis 24 jam
Truck Center yang serentak beroperasi di empat kota yaitu di Makassar, Cirebon, Padang, dan Surabaya.

Khusus untuk wilayah Surabaya, karena permintaan konsumen yang begitu tinggi maka KTB kembali membuka Truck Center yang kedua di wilayah ini. Dengan beroperasinya empat layanan kendaraan niaga terbarunya, KTB kini memiliki total 12 Truck Center yang beroperasi tanpa henti selama 24Jam/365 hari.

Ke-12 Truck Center Mitsubishi menawarkan program zero down time, yaitu program untuk melakukan perawatan berkala dan perbaikan dengan kebebasan pilihan waktu. Alhasil konsumen tidak perlu khawatir aktivitas kendaraan niaganya terganggu karena perawatan/perbaikan saat kendaraan sedang beroperasi sehingga bisa meminimalkan potensi kerugian.

Truck Center dilengkapi dengan Parts Depo sehingga kendaraan yang membutuhkan suku cadang tertentu, dapat langsung tersedia untuk mempercepat proses servis. Truck Center juga dilengkapi dengan layanan 24 jam Mobile Workshop yang siap melayani servis di tempat konsumen dengan perjanjian/service booking terlebih dahulu.

Layanan ini sangat terasa manfaatnya bagi kelancaran bisnis konsumen. Salah satu di antara konsumen yang merasakan manfaat itu adalah Soebakti Sosrodjojo, Wakil Direktur Logistik PT Sinar Sosro. Menurut Soebakti, dengan terus meningkatnya permintaan pasar terhadap produk Sosro, perusahaannya membutuhkan armada angkutan yang dapat beroperasi secara maksimal.

"Kami selalu dapat memaksimalkan penggunaan armada kami selama waktu kerja yang dibutuhkan dalam kondisi prima sehingga secara bisnis, Truck Center dengan konsep zero down time ini benar-benar memberikan keuntungan lebih
kepada kami," tutup Soebakti. (RO/Cdx)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya