Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
SEBAGAI bentuk kepedulian mereka pada perkembangan olahraga di Indonesia, Nestle Milo menggandeng klub raksasa Catalan, Barcelona, untuk menjalankan berbagai program olahraga di Tanah Air. Program yang melibatkan lebih dari 36 ribu siswa di 17 provinsi di Indonesia dilakukan melalui berbagai kegiatan. Executive Vice President Nestle, SA Patrice Bula, mengatakan kerja sama dengan pihak Barcelona itu akan dilakukan selama empat tahun ke depan.
"Kami berkomitmen membuat perbedaan dalam kehidupan anak-anak di seluruh dunia terutama Indonesia. Dengan mendidik generasi muda mengenai pentingnya olahraga," ujarnya. Dari hasil pelatihan itu, lanjut Bula, nantinya diambil beberapa anak untuk diberi pelatihan sepak bola di akademi Barcelona, La Masia. Dalam pendidikan awal, anak-anak itu akan diberi teknik-teknik dasar bermain sepak bola, terutama tiki-taka yang menjadi ciri khas Barca.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved