Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
SETELAH berencana merekrut pelatih asing asal Serbia, Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) merencanakan tim polo air berangkat ke ‘Negeri Elang Putih’ itu untuk menjalani kamp pelatihan sebelum berlaga di SEA Games Kuala Lumpur 2017, Agustus tahun depan.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi, PB PRSI, Wisnu Wardhana, mengungkapkan tim polo air akan berangkat ke Serbia pada dua tiga bulan menjelang multiajang dua tahunan ASEAN tersebut. Ini dilakukan guna mencapai prestasi yang lebih baik, yakni satu emas di kategori putra dan satu perak di kategori putri yang ditargetkan PRSI.
“Mereka akan berangkat setelah seleksi terakhir atlet polo air dilakukan di Kejuaraan Dunia FINA 2017 yang akan digelar di Jakarta pada Mei. Alasannya mengapa Serbia ialah tim putra polo air mereka kemarin meraih emas di Olimpiade 2016 sehingga kami bisa mencari sparing partner yang baik di sana dan mungkin bisa mengikuti turnamen lokal untuk uji coba,” ujar Wisnu kepada di Jakarta, kemarin.
Sebelumnya, untuk menghadapi pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara itu, pelatnas polo air memang berniat menggunakan pelatih asing asal Serbia. Hal itu dilakukan demi melakukan terobosan bagi prestasi Indonesia.
Kehadiran pelatih asing mendapat dukungan positif dari atlet polo air Indonesia. Atlet putra polo air, Ridjkie Mulia, mengatakan kehadiran pelatih asing dapat menaikkan level Indonesia.
“Kalau kita terus-terusan hanya dilatih pelatih lokal takutnya prestasi kita stagnan sehingga kita membutuhkan pelatih asing untuk bisa menaikkan level kita. Cita-cita saya itu mendapatkan emas SEA Games yang selama ini belum saya dapatkan sehingga kita harus mendapatkannya tahun depan dan saya rasa kita membutuhkan dukungan dari pelatih asing untuk mencapainya,” pungkas atlet asal DKI Jakarta tersebut. (Rul/R-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved