Kalahkan Wawrinka, Murray Melaju ke Semifinal ATP Tour Finals

Basuki Eka Purnama
19/11/2016 15:32
Kalahkan Wawrinka, Murray Melaju ke Semifinal ATP Tour Finals
(AFP PHOTO / Glyn KIRK)

ANDY Murray melaju ke semifinal ATP Tour Finals setelah membukukan kemenangan 6-4 dan 6-2 atas Stan Warinka, Jumat (18/11).

Murray mengalahkan Wawrinka dalam tempo 86 poin untuk memastikan terhindar dari Novak Djokovic di laga semifinal.

Berkat kemenangan itu, Murray akan berhadapan dengan petenis Kanada Milos Raonic dalam laga semifinal pada Sabtu (19/11).

Adapun kekalahan Wawrinka berarti Kei Nishikori akan melaju ke semifinal untuk berhadapan dengan juara bertahan Djokovic di laga semifinal lainnya

Murray menggusur Djokovic dari peringkat satu dunia pada dua pekan lalu. Namun, untuk memastikan dirinya mengakhiri 2016 sebagai petenis nomor satu dunia, Murray harus menjadi juara di ATP Tour Finals. (AFP/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya