Satria Muda Juara Grup

Rul/R-2
29/10/2016 05:55
Satria Muda Juara Grup
(ANTARA/M Agung Rajasa)

SATRIA Muda Pertamina menorehkan hasil positif pada laga terakhir penyisihan Piala Perbasi 2016. Saat menghadapi Bandung Utama, kemarin, tim besutan Yaubel Sondakh itu menang 86-38.

Kemenangan itu menjadikan Satria Muda sebagai juara Grup A dengan menyapu bersih kemenangan di empat laga. Di semifinal, Satria Muda akan berhadapan dengan runner-up Grup B, Hang Tuah.

Manajer Satria Muda, Baby Riska, mengungkapkan skuatnya bertekad melanjutkan tren positif dan melaju ke final.

"Kami sudah melakukan persiapan yang maksimal. Di semifinal melawan Hang Tuah kita ingin lebih fokus. Pelatih sudah memperhatikan dan mempelajari pola permainan mereka sehingga kami optimistis dapat melaju ke partai final," ujarnya.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya