Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Presiden (Wapres) Jusuf Kalla resmi membuka pesta olahraga tradisional dan rekreasi masyarakat bertaraf internasional Tafisa Games 2016 di Mall Ancol Beach City, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (8/10) malam.
Dalam sambutannya, Kalla berharap publik, khususnya generasi muda, semakin rutin berolahraga.
"Kita semua baru saja menyelesaikan PON, sebentar lagi ASIAN Games. Olahraga bukan hanya prestasi, tetapi ada sportivitas. Mari kita bergerak kembali ke olahraga tradisional," ujar Kalla sebelum memukul dol, sejenis alat perkusi khas Bengkulu, menandai dibukanya Tafisa ke-6 tersebut.
Turut hadir mendampingi Wapres, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Komunikasi dan Informasi Rudiantara, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Ketua Panitia Tafisa Hayono Isman.
Pada kesempatan itu, Kalla juga menyampaikan salam dari Presiden Joko Widodo yang berhalangan hadir lantaran kesibukan sebagai kepala negara. Menurut Kalla, Presiden berpesan agar suasana persahabatan dibangun dalam kompetisi Tafisa.
"Kepada seluruh peserta, saya ingin suatu persahabatan yang baik. Disampaikan Pak Presiden, harapannya adalah mari kita mengubah suasana. Kalau melihat generasi muda, hanya melihat gadget sampai berjam-jam. Mari kita kembali untuk bergerak, jangan sampai membungkuk terus karena teknologi," lanjut Wapres.
Ini adalah kali keenam Tafisa World Sport for All digelar. Sebelumnya, ajang tersebut pernah digelar di Bonn, Jerman, pada 1992; Bangkok, Thailand, pada 1996; Hannover, Jerman, pada 2000; Busan, Korea Selatan pada 2008; dan Sialuai, Lithuania, pada 2012. (OL-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved