Nishikori Kalahkan Murray di Perempat Final AS Terbuka

Basuki Eka Purnama
08/9/2016 07:17
Nishikori Kalahkan Murray di Perempat Final AS Terbuka
(AFP/Michael Reaves)

KEI Nishikori mengalahkan Andy Murray untuk melaju ke semifinal Amerika Serikat Terbuka lewat pertarungan seru selama lima set, Rabu (7/9).

Petenis Jepang itu menang 1-6, 6-4, 4-6, 6-1, dan 7-5 atas Murray yang merupakan jawara Wimbledon dan AS Terbuka 2012 dalam tempo hampir 4 jam.

Di semifinal, Nishikori akan berhadapan dengan pemenang laga antara jawara AS Tebruka 2009 Juan Martin del Potro dan unggulan ketiga Stan Wawrinka.

"Sangat menegangkan di lapangan namun saya berusaha tetap tenang. Laga itu sangat berat," ujar Nishikori yang melaju ke laga semifinal Grand Slam keduanya setelah dia menjadi runner-up AS Terbuka 2014.

"Murray adalah pemain yang hebat dan saya tidak mengawali laga dengan baik," imbuhnya.

Dalam laga yang menampilkan 17 break of serve, Nishikori meraih kemenangan keduanya dari delapan pertemuan melawan Murray. (AFP/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya