Sulitnya Mencari Pemain Putri

Mag/R-2
04/9/2016 07:29
Sulitnya Mencari Pemain Putri
()

TIM pencari bakat mulai mengerucutkan jumlah peserta final Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis Djarum 2016 dari 135 peserta di hari pertama menjadi 63 peserta di hari kedua. Mereka akan kembali diadu dalam laga pada hari ketiga (hari ini, 4/9), untuk menentukan siapa yang lolos ke tahap selanjutnya, yakni tahap karantina yang akan bergulir pada 5-11 September.

Salah satu anggota tim pencari bakat, Fung Permadi, mengatakan pihaknya memprioritaskan pemain-pemain yang lebih muda untuk bisa dijaring PB Djarum melalui audisi tersebut. Karena itulah, ada 45 peserta kategori U-13, terdiri atas 30 putra dan 15 putri, yang lolos ke tahap selanjutnya. Sementara itu, untuk U-15, hanya ada 18 peserta dengan rincian 8 putra dan 11 putri.

Fung memperkirakan akan ada sekitar 40 peserta yang lolos ke fase karantina. “Perbandingan U-13 dengan U-15 kira-kira 80-20 atau 90-10,” ungkapnya.

Pelatih sektor tunggal PB Djarum, Engga Setiawan, yang juga merupakan anggota tim pencari bakat, menuturkan, dari keseluruhan talenta yang ada, ia melihat banyak talenta luar biasa di bagian putra. “Ta­lenta mereka hampir merata sehingga butuh pengamatan ekstra untuk menentukan yang terbaik, sedangkan putri tidak sebagus putra,” ungkapnya.

Fung mengaku cukup kesulitan mencari bibit putri, terutama untuk sektor tunggal. Dari 135 peserta yang lolos ke tahap final Audisi Umum saja, perbandingan putra dan putri tidak seimbang. Peserta putri hanya berjumlah sekitar setengah peserta putra. “Problem pemain putri yang paling menonjol sebetulnya dari dulu soal semangat juang. Karena itulah, pelatih harus memakai pendekatan yang persuasif dalam melatih pemain putri. Tidak bisa pakai cara-cara yang keras,” ungkapnya.

Sulitnya pencarian pemain putri menjadi perhatian Maria Kristin, peraih perunggu Olimpiade 2008 Beijing dari sektor tunggal putri. Sebagai salah satu anggota tim pencari bakat dan tunggal putri Indonesia terakhir yang mampu meraih medali Olimpiade, Maria sebetulnya menemukan banyak talenta bagus pada peserta audisi. Namun, ia tak bisa mengatakan ia melihat bibit-bibit yang akan menjadi penerus dirinya. (Mag/R-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Oka Saputra
Berita Lainnya