Jalan yang Putus Akibat Bencana di Purbalingga Nyaris Rampung

Liliek Darmawan
06/4/2017 15:00
Jalan yang Putus Akibat Bencana di Purbalingga Nyaris Rampung
(ANTARA)

JALAN yang putus di Purbalingga, Jawa Tengah (Jateng) akibat diterjang banjir bandang pertengahan Maret lalu nyaris rampung dikerjakan.

Sejak Kamis (6/4) kendaraan roda dua sudah diperbolehkan lewat. Namun, untuk kendaraan roda empat masih menunggu proses pengaspalan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Purbalingga Setiyadi mengatakan oprit atau bangunan persis di ujung Jembatan Klawing di Dukuh Bandingan, Desa Majapura, Kecamatan Bobotsari sudah hampir selesai dibangun.

"Kendaraan diperbolehkan lewat, terutama sepeda motor. Namun, untuk mobil masih harus menunggu rampungnya pengaspalan," kata Setiyadi, Kamis (6/4).

Perbaikan jalan yang putus tersebut cukup cepat, karena pemkab memang melakukan percepatan pembangunan.

"Pembangunan harus cepat, karena jalur tersebut sangat vital bagi lalu lintas warga di sejumlah kecamatan di antaranya adalah Bobotsari, Karanganyar dan Rembang. Pada saat jalan putus, warga harus memutar melalui jalur alternatif," ujarnya.

Setiyadi menyatakan meski pengerjaannya cukup cepat hanya sekitar dua pekan, tetapi dipastikan akan kuat jika volume air Sungai Klawing meningkat.

"Pengerjaan yang cepat bukan berarti tidak memperhatikan kualitas. Oprit jembatan yang dibangun cukup kuat untuk menahan derasnya air Sungai Klawing," kata Setiyadi. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya