Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
SEORANG wisatawan asal Desa Beji, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, mengakhiri hidupnya dengan cara menceburkan diri ke laut saat berwisata di Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (12/3).
Hingga saat ini, Tim SAR Parangtritis masih melakukan pencarian jenazah korban yang diketahui bernama Suyitno, 20.
Komandan SAR Pantai Parangtritis, Ali Joko Sutanto, Minggu petang, mengemukakan, kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh seorang pemancing bernama Maretiyanto. "Kejadiannya Minggu petang sekitar pukul 16.00 WIB," kata Ali.
Kepada Tim SAR, jelas Ali, saksi melaporkan melihat seseorang yang berjalan di atas batu karang di sisi timur Parangtritis, yakni Parangendog. Saksi yang berteriak memanggil agar menjauh lokasi itu karena berbahaya, tidak dihiraukan.
"Panggilan dan peringatan saksi kepada korban tidak dihiraukan sehingga tenggelam terseret ombak," jelas Ali.
Melihat kejadian itu, saksi kemudian melaporkan ke Tim SAR. Menurut Ali, saksi tidak berani terjun ke laut memberikan pertolongan karena mengaku tidak memiliki kemampuan renang yang memadai dan saat itu ombak cukup besar.
Dalam pencarian, Tim SAR Pantai Parangtritis menemukan tas berisi identitas korban. Sedangkan korban sendiri masih dalam pencarian.
Ia menyebutkan, saat ini Tim SAR berkekuatan 16 personel dibantu anggota anggota Direktorat Polisi Air Polda DIY terus melakukan pencarian dengan menyisir kawasan pantai. "Namun belum membuahkan hasil," ujarnya.
Sementara itu, Humas Kantor SAR Yogyakarta, Suzanti, mengatakan, Kantor SAR Yoggyakarta mengirimkan timnya untuk mendukung pencarian korban. "Kami kirim personel dan peralatan yang mendukung upaya pencarian untuk mendukung operasi di Parangtritis," ujarnya.
Operasi pencarian akan berlangsung hingga tiga hari ke depan. Hal itu sesuai dengan prosedur tetap yang berlaku pada operasi pencarian dan penyelamatan. (OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved