Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PETUGAS Sudit I Cyber Crime Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sumatra Utara mengamankan tiga orang yang diduga pelaku penjual wanita melalui jejaring sosial Facebook. Dua di antaranya berstatus mahasiswi di salah satu perguruan tinggi di Sumut.
Kepada wartawan di Mapolda Sumut Sabtu (11/3) kemarin, Wakil Direktur Ditreskrimsus, AKBP Maruli Siahaan, mengatakan, ketiga pelaku diamankan di salah satu hotel di Kota Medan. Ketiganya berinisial OR, NA, dan AK.
"Mereka melakukan penjualan via internet kepada pria hidung belang. Para korban rata-rata mahasiswa di Medan dan ada yang masih di bawah umur," ujar Maruli.
Ditambahkannya, para pelaku umumnya mematok harga kepada para pria hidung belang dengan harga mulai Rp3 juta sampai puluhan juta rupiah.
Terungkapnya kasus ini setelah petugas meyaru sebagai pelanggan saat mendapat informasi tersebut. Kemudian dilakukan penangkapan. Selain mengamankan ketiga pelaku, pihak kepolisian juga mengamankanbarang bukti beberapa alat kontrasepsi (kondom), kemudian beberapa buah telepon seluler, serta uang jutaan rupiah yang diduga hasil dari transaksi.
"Semua masih kita dalami. Sudah berapa lama beroperasi dan apakah ini merupakan jaringan," tambahnya.
Atas perbuatannya, para pelaku dijerat dengan Pasal 45 Ayat 1 jo Pasal 127 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan UU No 11/2008 tentang ITE dan Pasal 30 jo Pasal 4 UU No 44/2008 tentang Pornografi. Juga Pasal 2 Ayat 1 UU No 21/ 2007 tentang Perdagangan Manusia dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun kurungan penjara. (OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved