Bandar Narkoba Diringkus di Ladang

YH/BB/LD/N-4
31/12/2016 03:11
Bandar Narkoba Diringkus di Ladang
(Ilustrasi/metrotvnews.com)

SATUAN Reserse Narkoba Polres Payakumbuh, Sumatra Barat, meringkus bandar narkoba Syarif dan temannya, Joni, di ladang bawang di kawasan Pekan Sinayan, kemarin.

"Penangkapan ini merupakan pengembangan kasus sebelumnya," sebut Kasat Narkoba Polres Payakumbuh Iptu Hendri Has.

Saat menggeledah, polisi menemukan 4 paket kecil ganja kering di dalam tas milik Syarif, 2 paket kecil di celana tersangka, dan 1 linting ganja yang baru dibakar yang disembunyikan Joni di bawah kakinya.

Polisi kembali mengamankan ganja 1,5 kg yang disimpan di rumah Joni.

Sementara itu, Polres Cilacap, Jateng, berhasil menggagalkan peredaran sabu di Desa Mulyasari, Kecamatan Majenang, dan meringkus seorang tersangka dengan barang bukti sabu 13 gram.

Pelaku mengaku sabu itu bakal diedarkan menjelang Tahun Baru 2017.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya