Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta manajemen Bank Jateng fokus menyalurkan kredit dengan suku bunga rendah pada 2017. Sasarannya ialah nelayan, petani, dan UMKM.
"Kami berharap pada 2017, dengan kucuran kredit bunga rendah, nelayan, petani, dan UMKM dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal," paparnya seusai memimpin rapat umum pemegang saham Bank Jateng, di Semarang, kemarin.
Ganjar meminta dukungan manajemen Bank Jateng untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Jawa Tengah. "Konsentrasi kita bersama ialah memperbaiki ekonomi warga di provinsi ini," tandasnya.
Pada kesempatan itu, Dirut Bank Jateng Supriyatno menyatakan bank yang ia pimpin mengantongi laba sekitar Rp1,4 triliun selama 2016. Salah satu produk perbankan unggulannya ialah Kredit Mitra Jateng 25, yaitu kredit untuk modal usaha pelaku usaha mikro dan kecil dengan persyaratan mudah tanpa agunan dan bebas biaya administrasi. "Selain bunga yang rendah, mencapai 7%, pelaku usaha bisa meminjam hingga Rp25 juta. Sampai akhir November, kami sudah menyalurkan Rp122 miliar untuk 6.643 debitur UMK," lanjutnya.
Pada 2017, pihaknya telah menyiapkan dana Rp350 miliar untuk program itu. Sebagai bank pelopor suku bunga rendah, Bank Jateng juga telah menurunkan suku bunga kredit usaha produktif menjadi 9,95% untuk UMKM dengan maksimal pinjaman Rp5 miliar.
Untuk meningkatkan minat menabung di kalangan pelajar, Bank Jateng meluncurkan Tabungan Simpanan Pelajar atau Simpel. Dengan setoran ringan sebesar Rp5.000, pemegang buku tidak akan kena biaya bulanan dan bisa menarik dana lewat ATM. (HT/N-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved