Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
GEMPA berkekuatan 4,5 pada Skala Richter mengguncang wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Guncangan terjadi sekitar pukul 08.46 Wita, Senin (12/12).
Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Palu Petrus Demon Sili mengatakan gempa berada pada koordinat 1.53 Lintang Selatan dan 120.95 Bujur Timur. Pusat gempa berkedalaman 8 KM.
"Menurut peta tingkat guncangan, guncangan tersebut tergolong lemah," kata Petrus.
Namun, Petrus mengatakan sebagian warga merasakan guncangan. Warga berhamburan keluar rumah karena khawatir tertimpa reruntuhan.
"Namun kami tetap meminta warga tenang dan mengikuti arahan BPBD setempat. Khusus warga pesisir diminta tidak terpancing isu. Sebab gempa tidak berpotensi tsunami," ujar Petrus.
Menurut Petrus, gempa termasuk dangkal akibat aktivitas sesar lokal. Yaitu Sesar Palu Koro yang terletak di Sulteng dan merupakan zona patahan aktif dan memiliki potensi kegempaan tinggi. (Ant/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved