Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Jambi Zumi Zola, Kapolda Jambi Brigjen Pol Yazid Fanani, dan Danrem 042/Garuda Putih Jambi Kol Inf Refrizal, bersepakat untuk menghentikan kejahatan penyelundupan barang dan narkoba yang diduga masih sering masuk ke Jambi melalui pantai timur Sumatra.
Komitmen bersama itu disepakati melalui rapat koordinasi soal penertiban penyelundupan barang ilegal melalui jalur laut dan sungai di Ruang Utama Kantor Gubernur Jambi, Selasa (1/11).
Rapat yang dipimpin oleh Gubernur Jambi juga melibatkan Wakil Bupati Tanjungjabung Barat Amir Syakib, Bupati Tanjungjabung Timur Romi Haryanto, pihak Bea Cukai Jambi, Syahbandar Otoritas Pelabuhan (SOP), Dinas Perhubungan, serta unsur pejabat Dinas Perindustrian dan Perdagangan di Jambi.
Dikemukakan Zumi Zola, selain ruang terbuka pantai timur yang berdekatan dengan Kepulauan Riau dan Laut China Selatan, arus penyelundupan berbagai jenis barang dari luar negeri, termasuk yang ditakuti barang jenis narkoba, selama ini dicurigai acap lolos melalui sejumlah pelabuhan ilegal, terutama banyak terdapat di wilayah Kabupaten Tanjungjabung Barat.
Selain pengawasan melalui jalur transportasi, laut, sungai maupun darat, Zumi Zola menginisiasi langkah pengentasan aksi penyelundupan, dengan melakukan penertiban pelabuhan bongkar muat barang yang tidak punya izin di wilayah Tanjungjabung Barat.
"Kita libatkan juga dari syahbandarnya, bea cukainya. Kita harap semua berkomitmen lah. Ini yang kita sepakati tadi," ujar Gubernur.
Sementara itu, Kapolda Jambi menyebutkan, barang yang dibongkar di pelabuhan pernah ditemukan jenis narkoba, antara lain jenis ganja seberat 54 kilogram.
"Ini adalah bagian dari upaya kita semua agar di sana itu bersih dari segala pelanggaran. Tidak hanya parsial masalah penyelundupan, tetapi juga pelanggaran-pelanggaran lain yang memungkinkan. Semua harus sesuai ketentuan, jika tidak kita tegakan aturannya secara hukum," kata Yazid. (OL-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved