Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
GEMPA berkekuatan 5,3 pada Skala Richter kembali mengguncang Jayapura, Papua. Gempa terjadi pada Minggu (18/9) sekitar pukul 16.17 WIT. Belum ada laporan korban maupun kerusakan.
Data yang diterima dari BMKG Wilayah V Jayapura mengungkapkan lokasi gempa berada di 1.95 derajat Lintang Selatan-140.62 derajat Bujur Timur atau 71 km barat laut Jayapura, dengan kedalaman 10 km.
Gempa yang dirasakan dalam taraf III Modified Mercally Intensity (MMI) itu merupakan gempa ketiga kalinya dalam dua hari terakhir.
Kemarin, tercatat tiga kali gempa dengan kekuatan bervariasi yakni dari 4,6 SR hingga 5,6 SR. Namun, hingga kini, belum ada laporan tentang kerusakan maupun korban.
Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Jayapura Sumartono mengaku belum ada laporan dari distrik-distrik tentang dampak gempa dalam dua hari ini.
"Mudah-mudahan tidak ada korban baik jiwa maupun harta benda," harap Sumartono. (Ant/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved