Buruh PT Langgeng Tuntut Pesangon

MI
02/8/2016 10:05
Buruh PT Langgeng Tuntut Pesangon
(Ilustrasi/Antara)

BENTROKAN mewarnai unjuk rasa yang digelar karyawan PT Langgeng Makmur, pabrik peralatan rumah tangga di Jalan Letjen Sutoyo, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, kemarin. Para buruh harus terlibat bentrokan fisik dengan satpam perusahaan saat berusaha menghalangi kendaraan yang hendak keluar dan masuk pabrik.

“kami berunjuk rasa untuk membela teman kami yang kena PHK, tapi belum mendapatkan pesangon. Kami memaklumi kebijakan perampingan karena meningkatnya biaya operasional dan upah minimun, namun hak karyawan harus tetap dipenuhi,” kata Kristiono, perwakilan buruh.

Selain berunjuk rasa di pabrik, massa juga mengadukan kasus itu dengan mendatangi Kantor Dinas Tenaga Kerja Jawa Timur di Surabaya. Manajemen pabrik belum memberikan keterangan resmi dan mengaku masih melakukan negosiasi dengan perwakilan buruh. (HS/N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya