Headline

Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.

Fokus

Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.

Pakai Busana Adat, Pemandu Lagu di Tegal Turun ke Jalan Bagikan Nasi Kotak

Supardji Rasban
11/1/2023 20:40
Pakai Busana Adat, Pemandu Lagu di Tegal Turun ke Jalan Bagikan Nasi Kotak
Puluhan pegawai Paradiso Lounge and Karaoke Tegal, Jawa Tengah, membagikan makanan ke warga(MI/SUPARDJI RASBAN)

MENGENAKAN busana adat Nusantara, puluhan pegawai Paradiso Lounge and
Karaoke Tegal, Jawa Tengah, turun ke jalan. Mereka membagikan seribuan nasi kotak untuk masyarakat tidak mampu, Rabu (11/1) sore.

Acara bakti sosial dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Paradiso itu menyasar warga kurang mampu yang beraktivitas di sepanjang City Walk Jalan Ahmad Yani.

Karyawan yang mayoritas perempuan cantik dan seksi yang bekerja sebagai
pemandu lagu atau LC berangkat dari Paradiso di Komplek Ruko Graha Mulya, Kemandungan. Selain mengenakan baju adat dari berbagai daerah di Indonesia, mereka menaiki delman menuju City Walk.

Setibanya di City Walk mereka menyasar tukang becak, tukang parkir,
pedagang kecil, hingga sopir angkot yang mangkal di depan Pasar Pagi, sambil menyerahkan nasi kotak.

Manajer Paradiso Lounge and Karaoke Tegal, Gaga, menuturkan kegiatan itu sebagai ungkapan rasa syukur Paradiso sampai berusia 14 tahun. "Kami ingin berbagi kepada sesama sebagai ungkapan rasa syukur. Kita
bagikan seribuan makanan siap santap."

Menurut dia, dengan mengenakan busana adat merupakan bentuk dukungan terhadap pelestarian budaya. Indonesia memiliki keanekaragaman baju adat berbagai daerah.

"Kami juga ingin melestarikan budaya dan meningkatkan rasa nasionalisme. Antusias teman-teman cukup tinggi. Ada yang sewa bahkan beli sendiri baju khas daerah," tambah Gaga. (N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Sugeng
Berita Lainnya