Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
BUPATI Klaten Sri Mulyani memberikan apresiasi atas jasa dan pengabdian
bidan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Untuk mewujudkan generasi unggul menuju Indonesia maju, bidan
ke depan dituntut profesional dalam menjalankan tugas pekerjaan.
Hal itu disampaikan dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kepala Dinas
Kesehatan Cahyono Widodo pada Webinar HUT ke-71 Ikatan Bidan Idonesia
(IBI) di Pendapa Pemkab Klaten, Minggu (17/7).
Bidan sebagai pelayan kesehatan memiliki daya ungkit besar, terutama
dalam memberikan kontribusi menurunkan angka kematian ibu dan angka
kematian bayi.
"Kontribusi itu sebagai karya nyata dan kerja keras bidan dalam
membangun dan mengangkat derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten
Klaten," jelasnya.
Keberhasilan meraih sukses maupun kegagalan yang dialami, menurut Sri
Mulyani, mengandung arti untuk terus dikaji dan dievaluasi secara arif
dan bijaksana.
"IBI sebagai wadah para bidan harus siap mengoptimalkan peran untuk turut mengambil bagian dalam pembangunan bidang kesehatan," imbuhnya.
Bidan adalah ujung tombak dalam memberikan pelayanan masyarakat,
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, dan rujukan pada kasus-kasus
risiko tinggi.
"IBI harus aktif dan berkesinambungan dalam pembinaan anggota, seperti halnya di organisasi lainnya," pesan Bupati Klaten Sri Mulyani.
Webinar HUT ke-71 IBI yang digelar Pengurus Cabang IBI Klaten dihadiri
Ketua Pengurus Daerah IBI Jawa Tengah Sumarsih, dan para pejabat OPD
Klaten. (N-2)
Ada 1.009 kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, di sepanjang Januari hingga akhir Juli 2024. Dari jumlah itu, angka kematian mencapai 31 orang.
PALANG Merah Indonesia (PMI) Klaten, Jawa Tengah, menyelenggarakan donor darah di Pendapa Kabupaten Klaten, Selasa (30/7). Donor darah ini diikuti ratusan orang dari berbagai kalangan.
SEBANYAK 38 personel Polres Klaten menerima penghargaan atas berbagai prestasi yang dicapai, mulai dari pengungkapan kasus hingga keberhasilan dalam berbagai lomba
PEMERINTAH Kabupaten Klaten menggelar upacara peringatan Hari Jadi Klaten ke-220 di Alun-alun Klaten. Selesai upacara dilanjutkan hiburan Tari Samira Santika dan Klaten Lurik Carnival 2024.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menyelenggarakan sosialisasi tahapan pencalonan dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Klaten 2024.
PEMERINTAH Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menggelar peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 dan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 di Grha Bung Karno, Kamis (25/7).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved