Petrochina tidak akan Lakukan PHK

MI
06/4/2016 08:24
Petrochina tidak akan Lakukan PHK
(Antara/Teresia May)

TURUNNYA harga minyak dunia membuat perusahaan minyak dan gas Petrochina International Jabung Li-mited melakukan efesiensi besar-besaran. Namun, Presiden perusahaan itu, Gong Bencai, menjamin pihaknya tidak akan melakukan pemutusan hubungan kerja selama 2016.

"Kami siap bekerja sama dan patuh dengan peraturan ketenagakerjaan di Indonesia, untuk memberi manfaat kepada segenap staf dan karyawan kami," ungkap Gong Bencai dalam bahasa Indonesia yang terbata-bata, kepada Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri dan Gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli, di Tanjung Jabung Timur, kemarin.

Petinggi perusahaan lainnya, Maryke PY Pulunggono menambahkan perusahaan juga akan memberikan bonus kerja 2015, kenaikan gaji berkala, dan tunjangan hari raya kepada kepada 444 karyawan di lapangan Jabung.

"Untuk bonus pekerja tetap ada, akan dicairkan dalam waktu dekat, sedangkan kenaikan gaji berkala, tetap ada, masih dibicarakan dan April bisa diwujudkan," jelasnya.

Akibat turunnya harga minyak dunia, tahun ini Petrochina menyetop semua kegiatan training karyawan ke luar negeri dan membatasi kegiatan training ke luar kota. Untuk menghemat pengeluaran, kegiatan gathering karyawan dan keluarga juga ditiadakan. (SL/N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya