Headline

Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.

Fokus

Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.

BNI Bantu Alat Pendidikan Anak Yatim

(AS/N-2)
11/6/2018 23:30
BNI Bantu Alat Pendidikan Anak Yatim
(Antara)

SEBANYAK 7.200 bingkisan dibagikan BNI untuk anak yatim dan yatim piatu di sejumlah daerah di Indonesia selama Ramadan. Senin (11/6), penyaluran 1.000 bingkisan di antaranya dibagikan di 20 desa pada Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

"BNI bukan hanya berbagi dengan anak yatim dan yatim piatu muslim, melainkan juga yang nonmuslim. BNI juga tidak melewatkan kesempatan untuk berbagi dengan anak-anak difabel," ungkap Direktur Bisnis Korporasi BNI Putrama Wahju Setyawan.

Ia menuturkan bingkisan yang dibagikan BNI berisi alat pendidikan seperti tas dan alat tulis. Selain itu, dibagikan Alquran untuk memfasilitasi kebutuhan beribadah para anak yatim dan yatim piatu. "Lebaran tahun ini tidak jauh dari waktu mulainya tahun ajaran baru 2018/2019. Untuk itu, kami memberikan bingkisan yang nantinya akan bermanfaat bagi para anak yatim dan yatim piatu saat memulai sekolah," tuturnya.

Para penerima bingkisan terdiri atas anak usia taman kanak-kanak, sekolah dasar, dan sekolah menengah pertama. "Anak-anak TK akan sangat bahagia mendapat tas dan alat baru," tambah Putrama.

Selain di Magelang, BNI juga telah memberikan santunan kepada anak yatim di berbagai daerah. Pemberian santunan itu antara lain bagian dari Kegiatan Amaliah Ramadan 1439 Hijriah di Masjid Istiqlal, Jakarta, pekan lalu. Hadir pada kegiatan tersebut Direktur Kepatuhan BNI Endang Hidayatullah serta perwakilan dari Kementerian Agama dan Kementerian Sosial. BNI memberikan santunan kepada 1.000 anak yatim.

"Pemberian CSR BNI pada Kegiatan Amaliah Ramadan 1439 H Masjid Istiqlal Jakarta merupakan salah satu cara untuk mengingatkan dan mengungkapkan rasa syukur atas karunia dan nikmat yang telah diberikan Allah," tutur Endang.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya