Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
PASANGAN Erzaldi Rosman Djohan dan Abdul Fatah hari ini dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Bangka Belitung periode 2017-2022 di Istana Negara, Jakarta.
Selain, Gubernur Provinsi Babel, Presiden juga melantik Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten Wahidin Halim-Andhika Hazrumy, Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo Rusli Habibie-Indris Rahim, Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Barat Ali Baal Masdar Enny Anggraeny, serta Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Dominggus Mandacan-Mohamad Lakotani Provinsi Papua.
Kelima pasangan gubernur dan wagub yang dilantik tersebut merupakan hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2017 lalu, kecuali Wagub Riau.
Seusai pelantikan, Erzaldi mengaku lega dan memanjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT atas berkah bagi semua rakyat Babel.
"Saya pertama memanjatkan rasa syukur atas pelantikan ini. Ini berkah bagi kita semua di Provinsi Bangka Belitung," ujarnya.
Untuk itu, Erzaldi memastikan Senin (15/5) depan akan mulai bekerja bersama wakilnya, sembari mempersiapkan serah terima jabatan pimpinan daerah oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
"Senin nanti sembari kerja kita akan mempersiapkan serah terima jabatan gubernur dan wagub, tapi belum tahu kapan waktunya. Sebab, masih menunggu keputusan dari Mendagri," tutur Erzaldi.
Pada acara serah terima jabatan nanti, Erzaldi akan mengundang seluruh masyarakat Babel untuk melihat prosesinya, tetapi ia meminta agar berlangsung dengan aman dan tertib.
"Nanti acara sertijabnya terbuka bagi masyarakat umum, yang penting tertib, hiburannya marching Band IPDN," terang dia.
Sementara, Ketua DPRD Provinsi Babel, Didit Srigusjaya, mengucapkan selama kepada pasangan Erzaldi-Abdul Fatah sebagai Gubernur dan Wagub Babel yang baru dilantik.
"Saya atas nama DPRD Provinsi Babel, mengucapkan terima kasih atas pelatikannya," ungkap Didit.
Ia berharap, Erzaldi dan Abdul Fatah dapat menjalankan tugas dengan baik demi kemajuan Provinsi Babel.
"Kita harapkan di pemimpin kita ini dapat menjalankan tugas dengan baik, sehingga Babel ini semakin maju," harapnya. (OL-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved