Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PENYIDIK Bareskrim Polri berencana memeriksa Buni Yani terkait kasus dugaan penistaan agama oleh Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki 'Ahok' Thajaja Purnama. Buni Yani adalah pengunggah video pidato Ahok saat menyosialisasikan progmam di Kepualauan Seribu, Jakarta Utara.
Pemeriksaan Buni Yani terkait motif penyuntingan video tayangan Ahok. Pasalnya, gelombang unjuk rasa terhadap Ahok diduga karena penyuntingan video oleh Buni Yani.
"Itu kita periksa, secara digital forensik. Standarnya seperti itu," kata Kabareskrim Komjen Pol Ari Dono, di Mabes Polri, Senin (7/11).
Pemeriksaan digital dilakukan untuk mengetahui segala kemungkinan yang terjadi. Masalah ini akan ditangani oleh ahli digital dari Puslabfor Mabes Polri.
"Pemenggalan di situ kenapa dia penggal, kemudian ada atau tidak penghilangan dan pemanambahan kata di sana," kata Ari.
Ari belum menginformasikan kapan Buni Yani akan diperiksa secara resmi oleh penyidik. Bareskrim akan meningkatkan status bila fakta pembuktian telah didapatkan.
"Bareskrim tentunya berbicara fakta. Apa yang kita lihat kemudian nanti kita putar di forensik, ada yang dipenggal atau maksudnya apa," kata Ari.
Hingga kini, kasus yang menjerat Ahok masih dalam tahap penyelidikan. Belasan saksi dari terlapor hingga saksi ahli silih berganti diperiksa Bareskrim Polri. (MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved